Sukses

Entertainment

Stray Kids Segera Comeback, Fans Berharap Hyunjin Kembali

Fimela.com, Jakarta Stray Kids memberi sinyal comeback mereka dalam waktu dekat. Agensi mereka, JYP Entertainment pun membenarkan jika Felix dkk akan segera merilis karya musik terbaru.

Hal ini tentunya menjadi kabar bahagia bagi STAY, nama fandom Stray Kids. Namun di sisi lain mereka juga sangat penasaran apakah comeback kali ini akan melibatkan Hwang Hyunjin.

Seperti yang diketahui, Hyunjin sejauh ini masih absen dari aktivitas grup maupun solo. Member Stray Kids yang satu ini masih dalam masa hiatus setelah kasus perundungan yang menyeret namanya beberapa waktu lalu. Akankah ia kembali?

Jawaban Agensi

Saat ditanya tentang kemungkinan bergabungnya Hyunjin, pihak agensi tidak memberi jawaban pasti. Jawaban abu-abu itu makin membuat penggemar kesal karena dinilai kurang tegas.

“Kami siap memberi pengumuman setelah semua pasti dan sudah bisa menjawab hal yang membuat orang penasaran," tutur perwakilan JYP dilansir dari allkpop (15/6).

Siap Kembali

Untuk tanggal perilisan, saat ini agensi masih belum bisa memberi kepastian. Namun yang santer dikabarkan, digital single baru dari Stray Kids akan tersedia pada akhir bulan Juni 2021 ini.

Stray Kids baru saja merampungkan program Kingdom: Legendary War dan berhasil menjadi juara. Mereka akan kembali dengan kekuatan dan semangat baru untuk memberi yang terbaik.

Simak juga video menarik berikut ini:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading