Sukses

Entertainment

Resmi Bebas, Jerinx SID Dijemput Istri dan Sahabat

Fimela.com, Jakarta Drumer grup band Superman Is Dead, I Gede Ari Astina atau Jerinx akhirnya bisa bernafas lega. Setelah 10 bulan menjalani hukuman penjara, pada Selasa (8/6/2021) ia dinyatakan bebas murni dari hukuman. Tak ayal, kebabasan sang musisi pun disambut oleh orang-orang terkasih.

Salah satu yang antusiaa atas kebebasan Jerinx SID ialah Nora Alexandra. Istrinya tersebut langsung memamerkan foto kebersamaannya dengan sang suami beberapa saat setelah dinyatakan bebas.

"Selingkuh dulu ah sama suami @jrxsid. Welcome home papa," tulis Nora Alexandra dalam caption unggahannya bersama Jerinx.

Dijemput Sahabat

Tak hanya Nora, dua rekannya di grup hand Superman Is Dead, Bobby dan Eka juga menyambut kebebasan sang drummer. Hal itu diungkap Nora melalui salah satu postingannya di instagram story yang menyebut nama Eka dan Bobby sebagai orang yang ikut langsung menjemput Jerinx dari tahanan.

"Jadi hari ini aku udah jemput suami aku bersama kak Boby, kak Eka, bapak mertua, bahkan semua tim pengacara, ini dia ini dia orangnya, halo sayang apa kabar?" tanya Nora Alexandra. "kangen," jawab Jerinx SID yang langsung mencium Nora Alexandra.

Membersihkan Diri

Setelah dinyatakan bebas, Jerinx pun langsung menjalani prosesi pembersihan diri. Masih dari unggahan instastory Nora Alexandra, tampak Jerinx didampingi istrinya itu sedang membasuh badan dipandu dengan seorang pria yang menyirapi tubuhnya.

"Melukat pembersihan diri bersama suami," tulis Nora Alexandra. Seperti yang diketahui, Jerinx baru saja menyelesaikan masa hukuman 10 bulan penjara atas komentarnya di sosial media. Ia juga dikenai hukuman denda subsider Rp10 juta atas perbuatannya tersebut.

Saksikan Video Menarik Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading