Fimela.com, Jakarta Betrand Peto pernah menjadi perhatian publik setelah lagunya berjudul Deritaku menjadi trending #1 YouTubedi 5 negara yang kala itu dirilis di akhir Desember 2019. Lagu tersebut menjadi trending karena tema dan musiknya bsa diterima banyak orang.
Deritaku merupakan lagu dengan lirik sederhana penuhmakna, yang berhasil memberikan gambaran perjuangan hidup Betrand sebelum ke Jakarta. Di dalam liriknya menunjukan bagaimana perasaan Betrand kala itu yang harus kehilangan kasih sayang dan cerita perjuangan di masa lalunya.
Dan kini, MOP Music sebagai label milik sang ayah, Ruben Onsu sekaligus tempat Betrand Peto bernaung, kembali melanjutkan langkah di dunia musik dengan meluncurkan karya musik Deritaku dalam bentuk lirik Korean version.
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Aransemen Baru
Lagu Deritaku dengan lirik korean version ini dikemas dengan arransemen baru, unik dan takbiasa di lagu–lagu Betrand sebelumnya. Lagu ini ditandai peluncurannya dengan ditayangkansecara visual dalam bentuk video klip dengan konsep Korean looks yang tayang secara eksklusif diMOP Channel.
Banyak perubahan visual dalam video klip terbaru Deritaku Korean version kali ini. Terlihat perubahan fisik Betrand yang kini telah tumbuh menjadi remaja dan terkesan memiliki pendirian yang tabah dan kuat dalam menyanyikan lagu ini.
Dalam beberapa scene ketika bernyanyi danmelakukan gerakan koregrafi, Betrand terlihat luwes, dan terlihat fasih ketika melafalkan lirik tiapbait lagu dalam bahasa korea.
Banyak Dukungan
Lagu Deritaku Korean Version ini mendapat support dari banyak pihak, di antaranya dukungan datang dari Duta Besar Indonesia di Korea Selatan, Umar Hadi yang dengan terang menyatakan bahwa Betrand adalah penyanyi berbakat yang berpotensi berkolaborasi dengan artis Korea Selatan.
"Selain artis atau talenta, management artis bahkan elemen pendukung lainnya seperti Editor, Cameramen dapat berpotensi untuk berkolaborasi dengan industri kreatif Korea Selatan, tentunya ini adalah bentuk dukungan pemerintah Indonesia dalam memberikan support Industri Kreatif Indonesia,” ujarnya.
Hal ini disampaikan dalam virtual meeting yang dilakukan bersama Ruben Onsu, Betrand dan bapak Umar Hadi selaku Duta Besar RI untuk Korea Selatan.Dukungan terhadap Betrand juga datang dari sang ayah selaku produser dan sutradara dalam video klip terbaru ini.
“Kolaborasi antara musik dan karya visual yang kualitas tentunya dapat membawa dampak positif bagi karir penyanyi seperti Betrand dan penyanyi lainnyauntuk dapat menjangkau pendengar lebih luas,” tandas Ruben Onsu.
Advertisement