Fimela.com, Jakarta Kecintaan presenter Daniel Mananta terhadap Indonesia patut diacungi jempol. Setelah sukses dengan brand fesyen dan memproduseri film bertema nasionalis yang mengangkat perjuangan Susi Susanti sebagai atlet bulutangkis, Daniel Mananta kembali membuktikan cintanya pada negeri dengan inovasi terbaru dari lini bisnisnya.
Masih dengan bendera Damn! I love Indonesia (PT. Dinamika Anak Muda Nasional), kali ini, Daniel Mananta menghadirkan tiga inovasi, salah satunya ialah restoran yang menyajikam hidangan khas dari Sabang sampai Marauke. Bernama Padamu Negeri, restoran milik Daniel itu menyajikan makanan lokal yang dikemas dengan modern.
"Selama ini kami konsisten memperkenalkan ragam budaya melalui kaos. Nah, kali ini kami melakukannya melalui rasa. Ini menjadi journey tersendiri, karena anda bisa menyicipi ragam rasa khas Indonesia di satu tempat saja," ujar Daniel Mananta.
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Fasilitasi Kreasi Anak Bangsa
Bersamaan dengan pembukaan restorannya di Gandaria City, Daniel Mananta juga memperkenalkan KI BAR (Kaos Indonesia Print Bar) yang merupakan platform bagi para illustrator lokal untuk menyediakan ilustrasi yang bisa dijadikan merchandise. Nantinya, para ilustrator bisa mengajukan karya mereka untuk dijadikan merchandise dengan kualitas brand premium milik Daniel Mananta.
“Jadi kami ingin mempromosikan nama-nama baru untuk memperlihatkan kehebatan kreativitas anak bangsa. Karya yang dipilih juga tak bisa sembarangan karena harus melewati kurasi dari pihak Damn! I Love Indonesia," tambahnya.
Sesuai Ajakan Presiden
Dan, satu lagi inovasi Daniel Mananta untuk mengangkat kearifan lokal 'naik kelas' untuk bersaing dengan brand global ialah platform PATRIOT.IS.ME. Nantinya, produk-produk lokal terbaik akan dikurasi secara eksklusif dan para pecinta produk lokal dapat berbelanja dalam satu platform.
Diharapkan, platform ini juga akan menjadi wadah para brand lokal menemukan pasarnya sesuai dengan ajakan Presiden ajakan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo untuk mencintai produk -produkIndonesia yang sudah mampu bersaing dengan produk buatan luar negeri.
Advertisement