Sukses

Entertainment

4 Lagu yang Bahas tentang Ghosting, Perihnya Tuh di Sini

Fimela.com, Jakarta Topik tentang ghosting belakangan jadi perbincangan hangat di social media. Meski tak sedikit yang mengalami, awareness tentang isu ini seakan jarang muncul ke permukaan, hingga kasus yang melibatkan figur kenamaan menyeruak.

Jadi korban ghosting tentu hal yang tidak menyenangkan. Istilah tersebut merupakan kondisi di mana seseorang yang sedang dekat atau bahkan pacaran, tiba-tiba ditinggalkan tanpa kabar.

Jika boleh memilih pastinya tak ada yang ingin jadi korban ghosting. Namun jika hal itu terjadi, jangan sedih, kamu tidak sendiri. Hempaskan perasaan itu dengan mendengar atau bahkan menyanyikan lagu kencang-kencang.

Bukan sembarang lagu, tema yang terkait ghosting akan lebih manjur untuk membantumu move on. Berikut beberapa rekomendasi lagu dari FIMELA.

Pelangi - HiVi

Grup musik HiVi mengangkat tema menarik saat memperkenalkan vokalis barunya, Neida Aleida. Sebuah lagu berjudul Pelangi menjadi debut Neida sebagai garda depan HiVi.

Selain dipakai secara metaforis, yakni pelangi yang indahnya hanya sesaat, HiVi juga sempat berkelakar jika Pelangi adalah 'pelan-pelan ngilang'. Lagu yang syahdu ini pun sangat nyaman didengar, terlepas liriknya yang kadang bikin nyesek.

How Come You Don't Call Me - Alcia Keys

Berikutnya ada lagu berjudulHow Come You Don't Call Me yang dinyanyikan Alicia Keys pada 2009. Dengan vokalnya yang memukau, Alicia menceritakan kisah sendu tentang percintaan yang diwarnai ghosting.

Lagu ini merupakan rendisi dari lagu berjudul sama yang dinyanyikan Prince. Pertama dirilis tahun 1982, trek versi aslinya juga tak kalah menarik untuk didengar. 

Langit Abu-Abu - Tulus

Harapan yang tinggal angan, jadi tema lagu sendi dari Tulus berjudul Langit Abu-Abu. Saking dalamnya lirik lagu ini, Tulus merilis versi tanpa iringan musik.

Versi tersebut semakin menyayat hati karena liriknya yang sepertinya berasal dari kisah peronal. Pernah mengalami hal yang sama seperti di lagu ini?

Where Were You This Morning - Shawn Mendes

Shawn Mendes juga punya lagu yang menyinggung tentang fenomena ghosting. Di salah satu rilisannya berjudul Where Were You This Morning, Shawn menceritakan rasanya ditinggal tiba-tiba saat pagi datang.

Nah itu dia beberapa tembang yang mungkin menyentuhmu yang pernah jadi korban ghosting lebih dalam. Mana lagu favoritmu?

Simak video menarik berikut ini:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading