Sukses

Entertainment

Franda Ingin Punya Anak Kedua tapi Masih Punya Kekhawatiran

Fimela.com, Jakarta Pasangan Franda dan Samuel Zylgwyn saat ini sudah memiliki satu anak bernama Zylvechia Ecclesie Heckenbucker. Seiring usia sang putri yang sudah hampir menginjak usia 3 tahun, pertanyaan soal anak kedua pun kerap timbul. Terkait hal itu, Franda akhirnya angkat bicara.

Dalam unggahannya di laman Instagram, mantan presenter acara olahraga itu tak memungkiri jika dirinya kerap menerima pertanyaan tentang anak kedua. Tak hanya dari keluarga dekat, penggemarnya pun kerap menanyakan hal yang sama.

"Topik menegangkan yg akhir2 ini sering banget muncul adalah tentang adeknya Vechia," tulis Franda di Instagram-nya pada Jumat (5/3/2021).

"Mama, papa, kakak, temen2 sampe temen2 followersku disini.. kok ya pada kompak bener pertanyaannya seputar kapan launching anak batch berikutnya," sambung Franda sambil tertawa.

Ingin tapi Khawatir

Dalam unggahannya tersebut, ia pun mengaku jika memang memiliki keinginan untuk segera menambah momongan. Namun di sisi lain, ia punya beberapa kekhawatiran untuk segera merealisasikan hal tersebut.

"Aku tuh ya antara pengen tapi masih ada beberapa kekhawatiran juga, salah satunya bayangin hamil & lahirannya. Serahin sama Tuhan aja yaaa.. biar kehendak-Nya yg jadi di waktu yg tepat," tutupnya.

Komentar Suami

Tak ayal, curhatan Franda di sosial medianya itu pun mendapat tanggapan beragam. Bahkan, suaminya, Samuel Zylgwyn itu mengutarakan harapannya.

"Lah siap aja gw sih. Ayo lah buruan," tulis Samuel Zylgwyn di kolom komentar disertai tanda tertawa.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading