Fimela.com, Jakarta Baru-baru ini Helena Lim menjadi pusat perbincangan publik. Hal tersebut bermula ketika perempuan yang dijuluki Crazy Rich Jakarta Utara ini antre untuk melakukan vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Kecamatan Kebon Jeruk.
Hal tersebut terlihat dari postingan Instagram Stories spesialis penyakit dalam dan penyitas Covid-19, RA Adaninggar Nariswari, @ningzsppd pada Senin (8/2/2021). Tak ayal video itu langsung viral di media sosial.
Tak hanya warganet, dokter Tirta pun mengomentari kasus tersebut. Sedangkan Helena Lim sendiri belum memberikan pernyataan resmi. Akun Instagram Helena Lim, @helenalim899 tak dapat diakses karena diprivate. Dilansir dari berbagai sumber, berikut Fimela.com merangkumkan fakta-fakta terkait Helena Lim antre vaksin Covid-19.
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Antre Vaksin
Dilansir dari video akun Twitter @poisons yang beredar di media sosial, tampak Helena Lim dan kerabat sedang antre vaksin Covid-19. "Bukan Nakes. Bukan Sihir. Crazy Rich Helena Lim bisa dpt Vaksin. Prioritas ya? Di Puskesmas kec. Kebon Jeruk. Meski tidak disebut vaksin Covid19, tapi ada tiket antrian Vaksin C 19. Dan si mbok berkata “habis vaksin kita bisa kemana2 ya (bisa terbang kemana mana)...” tulis @poisons.
Pernyataan Helena Saat Vaksin
Dalam video tersebut, Helena lim melakukan vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Kebon Jeruk. Tampak Helena Lim mengantre bersama tiga orang lain. "Lagi antre vaksin. Semoga habis vaksin kita bisa ke mana-mana. semoga vaksinnya berhasil. yang penting semuanya aman. Selamat vaksin," ujar Helena.
Advertisement
Pernyataan Kasudin Kesehatan Jakarta Barat
Menanggapi kasus tersebut, Kasudin Kesehatan Jakarta Barat, Kristi Wathini pun memberikan pernyataan. "Mereka masing-masing membawa surat keterangan bekerja di apotek. Dan apotek merupakan salah satu sarana kefarmasian yang masuk dalam prioritas pertama," kata dia saat dihubungi Liputan6.com, Senin (8/2/2021).