Sukses

Entertainment

Guncang Panggung Super Bowl, The Weeknd Ungkap Fakta Perban di Wajah

Fimela.com, Jakarta The Weeknd tak hanya dikenal dengan karyanya yang fenomenal. Belum lama ini ia juga mencuri perhatian publik saat muncul dengan wajah penuh lebam hingga menutupinya dengan perban.

Berbagai spekulasi dilontarkan netizen terkait hal tersebut. Namun setelah beberapa lama bungkam, pelantun Blinding Lights tersebut akhirnya angkat bicara jelang tampil di Super Bowl Halftime Show LV.

Kepada Variety, The Weeknd menjelaskan maksud di balik penampilan sangarnya itu. "Maksud wajah yang diperban adalah sebagai gambaran tentang kultur Hollywood yang aneh, di mana orang-orang kerap memanipulasi diri mereka agar diterima orang lain," ujarnya.

Beraksi di Super Bowl

The Weeknd pun mengguncang panggung Super Bowl yang digelar Minggu, 7 Februari 2021 malam waktu Amerika Serikat. Aksinya tetap memicu kontroversi, di mana sebagian orang terkesima, sementar beberapa lainnya menganggapnya tak spesial.

Konsep video selfie tak berhasil mengesankan banyak pihak, bahkan membuatnya jadi meme di media sosial. Meski begitu, aksinya membawakan I Can't Feel My Face hingga Blinding Lights tetap membuat panggung jadi semarak.

Catat Rekor

Sementara itu sebelum tampil di Super Bowl, The Weeknd kembali mencatatkan rekor dengan karya musiknya. Ia merilis album The Highlights pada akhir pekan lalu dan menjadi album dengan jumlah stream terbanyak di Spotify.

Rekor tersebut kembali mengukuhkan The Weeknd sebagai salah satu artis terbaik di generasi sekarang. Sayangnya hal itu tak diakui Grammy, yang mengasingkan namanya dari daftar nominasi.

Simak juga video menarik berikut:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading