Sukses

Entertainment

Tanayu: My Calling is Music

Fimela.com, Jakarta Nama Intan Ayu lebih dulu dikenal lewat perannya di beberapa sinetron saat remaja. Namanya pun semakin populer ketika membintangi sejumlah judul film layar lebar. Sempat menghilang, beberapa tahun belakangan ia lantas pindah haluan ke kancah permusikan.

Bagi Tanayu, nama panggungnya kini, dirinya sangat menikmati setiap proses dalam kehidupannya. Ia lantas menegaskan jika tanpa perjalanan panjang tersebut, dirinya belum tentu ada di posisi yang seperti sekarang.

"Gue menikmati sih, karena itu suatu proses yang gue nikmati karena itu proses yang panjang banget. Gue lebih menghargai, karena gue dapetinnya nggak gampang, proses yg berliku-liku, nggak mudah, naik-turun," ungkapnya secara virtual, Senin (25/1/2021).

Panggilan Hati

Dalam karier bermusik, Tanayu baru saja merilis MV single terbarunya berjudul Letter to My Youth. Format audionya sendiri baru bisa dinikmati di berbagai platform musik mulai awal Februari 2021 mendatang.

Soal dunia musik yang kini ia geluti, Tanayu pun memiliki alasan tersendiri. Lagi-lagi, hal itu tak terlepas dari rentenan perjalanan hidup yang sudah ia lewati sejak lama.

"Somehow gue sadar, my calling is music, jadi apapun yg terjadi gue akan tetap bikin musik," jelasnya.

Nikmati Proses

Lagu Letter to My Youth sendiri diproduksi Tanayu bersama timnya selama masa pandemi COVID-19 di 2020. Dengan segala penyesuaian yang harus dilakukan dalam proses produksinya, Tanayu mengaku sangat menikmati meski harus melakukan beberapa adaptasi baru.

"Gue menghargai proses musik yang gue nikmatin," pungkasnya.

Simak video menarik berikut:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading