Fimela.com, Jakarta Sebagai solois, penyanyi Brisia Jodie memang terbilang punya karier yang moncer. Dikenal lewat ajang pencarian bakat bernyanyi, nama semakin dikenal lewat beberapa single yang ia lahirkan. Baginya, karier yang didapat saat ini tak terlepas dari beberapa peran penting orang di sekelilingnya.
Jika harus menyebut nama, Brisia Jodie mengakui jika Yovie Widianto dan anaknya, Arsy adalah salah satu orang penting yang membuatnya berada di jenjang karier seperti sekarang. Bahkan, Jodie menyebut jika dua nama tersebut punya peran penting dalam perjalanan hidupnya.
"Mas Yovie sama Arsy sih gila dalam perjalanan hidup aku, mereka mengukir sejarah," ungkap Brisia Jodie dalam Fame Talks bersama FIMELA, belum lama ini.
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Lebih dari Teman Berkarya
Bahkan, Brisia Jodie pun menyebut jika Yovie Widianto dan Arsy tak hanya sebatas teman dalam menghasilkan karya musik. Ia mengaku jika hubungannya dengan Arsy lebih dari itu.
"(Arsy) Sahabat banget aku itu, udah kayak sedarah. Kita agak mirip, aku deket sama keluarganya. Arsy curhat sama aku, aku curhat sama dia. Cuma percaya sama temen di Jakarta itu sama Arsy," terangnya.
Saling Support
Dan, sebagai bentuk persahabatan mereka, Brisia Jodie menyebut ketika dirinya punya ide untuk menggelar konser tunggal, sosok Arsy lah yang menjadi salah satu orang pertama yang mendorongnya untuk merealisasikan hal tersebut.
"Dia support banget aku ngapain aja. Aku bilang mau konser dia langsung, 'ayoo'. Jadi aku sama Arsy tuh kita kan bikin sesuatu nggak nyangka bisa banyak orang yang suka, padahal aku sama-sama merintis dari nol, berarti aku sama Arsy klop banget," pungkasnya.
Advertisement