Fimela.com, Jakarta Dear Stay, udah tahu dong kalau Shopee bakal menggelar online fanmeeting bareng brand ambassador terbaru mereka, Stray Kids? Sebagai Stay sejati wajib banget ikutan acara yang satu ini. ShopeeLIVE Stray Kids Exclusive Online Fanmeet bakal digelar 12 Desember 2020 pukul 15.00 WIB yang sekaligus menjadi bagian dari perayaan hari ulang tahun Shopee yang ke-5 sejak pertama kali hadir di tanah air.
Stay Indonesia pastinya udah penasaran dong gimana caranya ikutan online fanmeet yang satu ini? Yuk, simak dulu tata caranya biar nggak ketinggalan momen spesial saat online fanmeet nanti.
Simak Cara Ikutan Online Fanmeet Stray Kids
ShopeeLIVE Stray Kids Exclusive Online Fanmeet bakal digelar pada 12 Desember 2020 jam 15.00 WIB. Bocorannya nih, di dalam online fanmeet ini nanti kamu bisa mengenal Stray Kids lebih dekat sekaligus menikmati konten yang pastinya nggak bisa disaksikan di platform lain.
Advertisement
Online fanmeet ini hanya bisa kamu nikmati di ShopeeLIVE. Gimana cara nontonnya? Gampang banget! Tinggal install aja aplikasi Shopee di smartphone, ShopeeLIVE bisa diakses dengan mudah buat nonton online fanmeet dari awal hingga akhir!
Penampilan Spesial hingga Games Interaktif
Sebagai bintang utama dalam fanmeet ini, Stray Kids pastinya bakal menghadirkan penampilan spesial yang nggak bisa kamu lihat di platform atau media lain. Bakal ada obrolan hangat hingga games interaktif yang bisa dimainkan bersama penggemar. Siapa tahu kamu yang terpilih berinteraksi dengan bias kesayangan! Oh ya, di online fanmeet ini kamu juga bisa mengumpulkan berbagai voucher belanja menarik dari Shopee. Jadi jangan sampai ketinggalan!
TV Show Shopee 12.12 Shopee Bersama GOT7, Ada Stray Kids Juga!
Usai ShopeeLIVE Stray Kids Exclusive Online Fanmeet, masih ada puncak acara spesial yaitu TV Show Shopee 12.12 Birthday Sale Bersama GOT7! Tayang secara LIVE tanggal 12 Desember di ShopeeLIVE, SCTV, RCTI, Indosiar, ANTV, dan MNCTV pukul 19.00 WIB, pastikan kamu nggak kelewatan!
Dalam event ini, GOT7 akan hadir sebagai main performer. GOT7 dan Stray Kids sendiri merupakan boy group asuhan JYP Entertainment. Bakal hadir dalam satu acara yang sama pastinya bikin kamu nggak boleh melewatkan kemeriahan yang satu ini. GOT7 nantinya akan menghibur kamu dengan deretan lagu andalan mereka. Selain itu, kamu juga bisa melihat sisi lain GOT7 saat bermain Goyang Shopee. Sudah nggak sabar kan?
TV Show Shopee 12.12 Birthday Sale juga akan menampilkan deretan selebriti top tanah air, yaitu Gisella Anastasia, Jessica Iskandar, Anya Geraldine, Happy Asmara, Tukul, dan NDX AKA! Selain bisa nonton bintang-bintang tanah air, akan ada sesi games Goyang Shopee dan Shopee Tangkap berhadiah Samsung Smart TV 55 inch dan iPhone 11 Pro Max, serta Toyota Yaris CVT TRD dan Yamaha NMAX ABS.
Kamu juga bisa menyerbu promo belanja spesial TV Show Shopee 12.12 Birthday Sale, yaitu Flash Sale Kilat Rp99, juga Birthday Brands Promo dari Xiaomi, Maybelline New York, L’Oreal Paris, Erigo, Dear Me Beauty, dan masih banyak lagi!
Catat tanggalnya dan pasang reminder di puncak kemeriahan ulang tahun Shopee 12 Desember 2020. Siapkan dirimu untuk mengikuti ShopeeLIVE Stray Kids Exclusive Online Fanmeet pukul 15.00 WIB dan tonton pula TV Show Shopee 12.12 Birthday Sale pukul 19.00 WIB di ShopeeLIVE, SCTV, RCTI, Indosiar, ANTV, dan MNCTV! (*)