Sukses

Entertainment

Biasa Nyanyi di Kamar Mandi, Enzy Storia Unjuk Gigi ke Dapur Rekaman

Fimela.com, Jakarta Enzy Storia Leovarisa dikenal sebagai artis yang serba bisa. Tak hanya jago akting dan ngehost, rupanya Enzy memiliki bakat terpendam, yaitu bernyanyi.

Bakat bernyanyi ini biasanya dilupakan saat Enzy di kamar mandi. Tak ingin selalu begitu, akhirnya ia coba masuk dapur rekaman dengan mengeluarkan single Bila Aku Jatuh Cinta di tengah pandemi Covid-19.

"Biasanya nyanyi di kamar mandi dan tempat karaoke, sekarang nggak bisa ke tempat karaoke terus dapat dapur rekaman. Challange dirinya lumayan yah. Nggak nanggung-nanggung gitu lho, keluar dari zona nyaman," tutur Enzy Storia saat Instagram live bersama Fimela di acara Fame Talks, Jumat (4/12/2020).

Enzy kemudian menceritakan awal mula dirinya ditawarkan untuk membawakan kembali lagu Nidji yang sempat booming pada tahun 2006 lalu. Meski harus keluar dari zona nyaman, ia tetap enjoy dengan apa yang dikerjakannya.

"Background emang senang nyanyi. Terus dapat tawaran projek dengan Joox, lalu tertarik gitu lho. Coba hal baru, keluar dari zona nyaman gapapa lah. Ternyata menyenangkan dan sangat challenging," tutur Enzy Storia.

Walaupun terkadang merasa suaranya sempat fals, tetapi Enzy yakin dengan dirinya sendiri. Ia juga selalu berusaha agar ke depannya bisa menjadi penyanyi yang lebih baik lagi.

Cerita Rekaman Saat Pandemi

Lebih lanjut Enzy menceritakan sulitnya rekaman saat pandemi Covid-19. Pasalnya kala itu ia tak bisa banyak bertemu dengan coach setiap waktu untuk mengolah vokalnya.

"Selama pandemi workshop-nya juga online. Nggak ketemu langsung, sekalinya ketemu sekali untuk belajar nyanyi, abis itu rekamannya. Setelah rekaman tinggal nunggu semua kayak segala macam mixing. Jadi ya tinggal terima aja. Prosesnya juga cepat banget sih," tuturnya.

Meskipun baru belajar bernyanyi, untungnya perempuan 28 tahun ini dapat tim yang sangat solid dan rela membantunya untuk mengatur tempo bernyanyi.

"Tantangan banyak banget. Aku dari 0 dan pertama kali dan deg-degan banget. Aku nggak tahu tempo, ngomong aja suka off beat kan ya. Suara ke mana, nada ke mana. Tempo paling susah.Untungnya tuh dapat tim sabar dan solid. Sabar ngajarinnya, pelan-pelan karena hal ini baru buatku. Aku juga seruin aja, nggak bikin beban gitu lho," jelas Enzy Storia.

Alasan Memilih Lagu Nidji

Pada kesempatan itu, perempuan kelahiran Jakarta, 10 Agustus 1992 ini juga mengatakan sudah meminta izin pada Nidji untuk membawakan kembali lagu Bila Aku Jatuh Cinta versi dirinya. Lantaran jika tidak melakukan hal itu, akan menjadi malapetaka di satu hari nanti.

"Izin dong. Jadi petaka kalau nggak izin. Izin dulu, melalui proses pemilihan lagu. Tahun 2000-an lagunya banyak kan. Tapi kalau ditanya kenapa Nidji? Ya karena album itu memang meledak di 2006 dan lagunya juga enak serta perizinannya juga mudah dari mereka. Terus yaudah deh pilih lagu itu. Sekalian juga seperti kembali ke masa lalu jatuh cinta di masa SMP, SMA kan," jelasnya.

Melihat respon baik dari para pendengar, Enzy berharap ke depannya bisa kembali mengeluarkan single. Tetapi ia tidak ingin kembali membawakan lagu orang lain. Sebab, banyak sekali tantangan yang ia rasakan di projek kali ini.

"Pengin banget, semoga ada lagu sendiri yang aku banget. Dan kayaknya yang nunggu karya aku juga akan jauh lebih happy kali ya kalau lagu sendiri. Kalau cover ada beban karena lagu itu dari awal responnya bagus, ada khasnya. Nah kalau ini kan versi Enzy yang beda. Lagu sendiri enaknya lebih lepas tapi nggak boleh ngasal mengeluarkan suatu karya. Bertahap lah, jangan ambisius juga nanti hasilnya kurang maksimal," tuturnya.

Meski sudah punya banyak impian di dunia musik, namun Enzy belum mau memfokuskan karirnya ke arah sana. Ia mengaku masih harus banyak belajar jika nantinya akan disebut sebagai penyanyi.

"Kalau dalam waktu dekat mau melakukan semua (host, akting, dan nyanyi). Kalau memang mau dapat label penyanyi harus fokus dan latihan vokal dan sebagainya dulu. Jadi penyanyi nggak gampang lho. Susah banget menurut aku, apalagi memupuk rasa percaya diri juga susah banget," tutur Enzy Storia.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading