Sukses

Entertainment

Penampakkan Reisa Broto Asmoro saat Jalani Tes SWAB

Fimela.com, Jakarta Reisa Broto Asmoro mengunggah sebuah video yang memperlihatkan dirinya tengah melakukan tes SWAB. Tampak dalam video tersebut, petugas medis mengambil sample lendir melalui hidung dan juga mulut Reisa.

"Muka gue ga enak banget ya dilihatnya?" kata Reisa yang sepertinya menahan geli dalam video di laman Instagramnya, reisabrotoasmoro, baru- baru ini.

Reisa pun tampak mengeluarkan air mata ketika pengambilan sample lendir melalui hidungnya. Namun ia hal itu wajar saja. "Aman. Keluar (air mata) sedikit gak apa-apa, namanya juga dicolok," tutur Reisa Broto Asmoro.

Berbagi Rasa

Reisa Brroto Asmoro pun menambahkan bagaimana rasa sakit yang dialaminya ketika melakoni tes SWAB. Menurutnya tak ada rasa sakit yang terlalu sebagaimana banyak ditakutkan oleh banyak orang.

"Pengalaman swab PCR Test. Karena banyak yang bertanya, sakit nggak, rasanya gimana. Ya gitu aja sih, nggak sakit yang gimana-gimana. Hehehe ya kayak ga enak sementara aja waktu di swab/usap. Tapi abis itu ilang rasa sakitnya. Trus biasa lagi," ujarnya.

Penting Sekali

Reisa Broto Asmoro menambahkan bahwa untuknya dan orang-orang yang sering sekali melakukan aktivitas di luar, maka sebaiknya melakukan tes SWAB agar mengetahui kondisi diri.

"Penting banget buat kita semua yang sudah aktif dan produktif di luar rumah, yang udah banyak berinteraksi dengan banyak orang untuk selalu waspada dan rutin melakukan pemeriksaan seperti ini," imbuhnya.

"Hal ini penting untuk mencegah penularan kepada keluarga atau orang-orang tercinta. Kita harus memastikan kondisi kesehatan kita dan selalu disiplin protokol kesehatan," paparnya.

Reisa sekali lagi meminta kepada masyarakat untuk tidak lengah dan letih dalam menjalankan protokol kesehatan. "Jangan lengah ya lovely people. Jangan kendor pake masker dan tetap semangat. Stay safe & stay healthy," tandas Reisa Broto Asmoro.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading