Fimela.com, Jakarta Menjadi seorang ibu adalah anugerah yang luar biasa, dan baru-baru ini Chrissy Teigen mengungkap perjuangannya selama masa menyusui anak-anaknya.
Di tengah perjuangannya memberika ASI eksklusif untuk sang anak, banyak orang yang menilai pilihannya bukanlah hal tepat. Hal itu terjadi lantaran banyak orang yang menilai memberikan susu formula untuk anak adalah yang terbaik.
Advertisement
BACA JUGA
Lewat kicauannya, Chrissy pun ingin agar orang-orang juga menganggap memberikan ASI eskslusif adalah pilihan tepat dan sesuatu yang normal untuk dilakukan.
"Menormalkan menyusui adalah hal yang sangat besar dan luar biasa. Saya benar-benar akan merasa jauh lebih malu jika harus menggunakan susu formula karena kekurangan ASI karena depresi dan lainnya," ujarnya Chrissy Teigen.
Advertisement
Perjuangan Para Ibu
Lebih lanjut, Chrissy ingin banyak orang menyadari bahwa menyusui bukanlah hal mudah, di mana banyak perempuan merasa kesulitan karena rasa cemasnya, hingga membuatnya tak percaya diri dan berujung tak bisa menyusui bayinya.
"Orang-orang memiliki ibu pengganti, orang-orang sulit menyusui dan yang Anda dengar ada ibu baru yang cemas karena ingin memberikan yang terbaik dengan menyusui."
Stres dan Tak Percaya Diri
Chrissy pun berbagi pengalaman di mana ia juga merasa tak percaya diri bisa memberikan ASI untuk anaknya. Ia pun sempat stres karena ASI yang dihasilkan tak cukup untuk memenuhi kebutuhan sang anak.
"Stres karena itu, dikombinasikan dengan rasa bersalah bahwa Anda tidak dapat melakukan hal yang paling alami untuk bayi Anda sendiri terlalu berlebihan. Saya tidak tahu mengapa ini adalah perang salib saya sekarang. Saya hanya mengingat kesedihan yang saya rasakan dan ingin Anda tahu bahwa kamu melakukannya dengan benar jika bayimu disusui, mama," katanya menyemangati ibu lain.
Advertisement