Sukses

Entertainment

Meditasi, Cara Ampuh Afgan dan Anggun Jaga Kesehatan Mental Selama Pandemi Covid-19

Fimela.com, Jakarta Situasi sulit di tengah pandemi Covid-19 memang dirasakan banyak orang, tak terkecuali para selebritas. Meski mungkin dalam porsi yang berbeda, namun kondisi pandemi sedikit banyaknya tetap mempengaruhi mental seseorang, termasuk Afgan dan Anggun. Dan, keduanya punya cara yang sama untuk menjaga kesehatan mentalnya selama pandemi Covid-19.

Diakui Afgan, selama masa pandemi Covid-19 ia jadi rutin menjalani meditasi. Hal itu nyatanya cukup membantu untuk bisa tetap berpikir positif meski berada dalam situasi sulit seperti saat ini.

"Saya dan mbak Anggun berada di lingkungan meditasi yang sama, kami meditasi setiap akhir pekan selama pandemi dan di situ kita harus share apapun yang sedang dirasakan oleh kita," ungkap Afgan, belum lama ini.

Membantu

Senada dengan Afgan, Anggun pun mengamini hal tersebut. Pandemi Covid-19 yang membatasi ruang gerak membuatnya memilih untuk bermeditasi rutin.

"Dan itu (meditasi) benar-benar membantu, bagaimanapun juga kita adalah manusia sosial. Meski hanya secara virtual, kita bisa merasa tenang ketika berbagi cerita atau membagikan apa yang sedang dirasakan kepada sesama," terang Anggun.

Sebuah Perjalanan

Pelantun lagu Tua-Tua Keladi itu pun menganggap pandemi Covid-19 yang melanda banyak negara di dunia merupakan tantangan bagi banyak orang. Namun ia percaya, apa yang saat ini terjadi hanyalah sementara dan merupakan sebuah perjalanan yang memang harus dilalui banyak orang.

"Ini (pandemi) adalah keadaan paling menantang untuk sendirian, tapi aku harus katakan ini adalah sebuah perjalanan, dan aku sudah tak sabar untuk mengganti bagian ini," pungkasnya.

Saksikan Video Menarik Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading