Fimela.com, Jakarta Ketenaran BTS telah mencapai tahap yang sulit untuk ditumbangkan. Hal itu terbukti dari rekor demi rekor yang mereka catatkan lewat karya mereka selama ini.
Baru-baru ini mereka pun membuat sejarah baru dengan memenangkan empat kali penghargaan Billboard Music Awards dari tahun ke tahun. Kategori yang mereka menangkan bersama para penggemar adalah Top Social Artist.
Masuk radar nominasi dari tahun 2017, pelantun hits Dynamite ini sukses menyapu bersih kategori tersebut. Kemenangan itu bukan hal mudah, lantaran saingan BTS juga bukan nama sembarangan, sebut saja Taylor Swift, Justin Bieber hingga Ariana Grande.
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Rayakan Bersama Fans
BTS bersyukur bisa memenangkan penghargaan bergengsi tersebut secara konsisten. Mereka mengapresiasi dan merayakan kemenangan ini bersama fans melalui cuplikan video.
"Terima kasih ARMY yang memberikan penghargaan ini empat tahun berturut-turut. Menurut kami ini menunjukkan BTS dan ARMY selalu dekat satu sama lain," tutur J-Hope dan RM.
YOU DID IT, ARMY! @BTS_twt is the 2020 #BBMAs Top Social Artist! #BTSxBBMAs pic.twitter.com/jOEJUeZemb
— Billboard Music Awards (@BBMAs) October 15, 2020
Gelaran Acara
Billboard Music Awards 2020 dilangsungkan secara live pada 14 Oktober 2020 malam di Dolby Theater in Los Angeles. Menerapkan protokol kesehatan, acara ini tetap menyajikan live performance, tapi tanpa penonton.
Beberapa performer yang hadir antara lain Demi Lovato, Kelly Clarkson, Khalid, Post Malone, Billie Eilish dan masih banyak lagi. BBMAs tahun ini juga memberi tribut spesial untuk sang legenda, Eddie Van Halen yang belum lama berpulang.
Advertisement