Fimela.com, Jakarta Banyak artis Indonesia yang memiliki wajah blasteran. Mungkin itu salah satu kunci kesuksesan mereka di dunia hiburan Indonesia.
Rata-rata dari para artis Indonesia ini lahir di luar negeri. Meskipun lahir di luar negeri, akan tetapi mereka tetap berkarier di Indonesia. Bahkan mereka juga tinggal di Indonesia.
Lantas siapa saja artis Indonesia yang lahir di luar negeri? Berikut Fimela.com merangkumkan khusus untuk Anda.
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Nirina Zubir
Nirina Zubir lahir di Madagaskar pada 12 Maret 1980. Seperti diketahui, peraih penghargaan Pemeran Utama Wanita Terbaik dalam Festival Film Indonesia 2006 ini adalah putri seorang diplomat, Zubir Amin.
Wulan Guritno
Siapa sih yang tidak kenal dengan Wulan Guritno? Ia salah satu artis Indonesia yang kerap mencuri perhatian publik. Wulan Guritno lahir di London pada 14 April 1981. Ia pernah meraih penghargaan Most Favourite Actress di Indonesia Movie Awards pada 2011 dan 2012.
Advertisement
Nadya Hutagalung
Nadya Hutagalung lahir di Sydney 28 Juli 1974. Pemilik nama Nadya Yuti Hutagalung ini sudah menjadi model sejak usianya baru menginjak 12 tahun. Setelah itu, ia menjadi seorang VJ ketika MTV Asia mengudara di Singapura.
Baim
Ibrahim Imran atau yang akrab disapa Baim merupakan salah satu seorang musisi Indonesia. Ia merupakan personel dari The Dance Company. Namun siapa yang menyangka jika ia tidak lahir di Indonesia, Baim lahir di Hong Kong pada 31 Mei 1975.
Advertisement
Darius Sinathrya
Darius Sinathrya lahir di Kloten, Swiss pada 21 Mei 1985. Sepanjang kariernya di dunia hiburan Indonesia, Darius sudah membintangi beberapa film layar lebar. Selain itu, ia dikenal sebagai pembawa acara olahraga di beberapa stasiun televisi swasta.