Sukses

Entertainment

Bayi Kulitnya Ruam Merah? Jangan Panik, Ini Pengalaman dan Penjelasan Mona Ratuliu

Fimela.com, Jakarta Numa, bayi Mona Ratuliu mendadak kulit wajahnya mengalami ruam merah. Tak hanya memerah, namun kulit wajah Numa pada bagian merah tersebut juga berair. Sebagai ibu yang sudah berpengalaman, Mona pun tak langsung panik.

"Siapa yang bayinya kulitnya merah2 kayak Numa? 2-3 hari belakangan kulit numa memerah dan agak berair. Bukan karena keseringan dicium, bukan juga karena kena ASI kok," kata Mona Ratuliu di laman Instagramnya, monaratuliu, baru-baru ini.

Mona pun lalu menjelaskan mengenai apa yang terjadi pada anak bungsunya tersebut. Pada bayi, reaksi ruam merah ini biasanya terjadi karena alergi.

"Kalau ada yang bayinya kulitnya mirip Numa begini, ini namanya: Dermatitis Atopik. Biasa dikenal juga dengan eksim. Pemicu munculnya ruam merah ini biasanya karena alergi," lanjut istri Indra Brasco.

Ada yang Bernanah

Menurut Mona, sebab utama alergi yang menyebabkan kulit bayi memerah dan berair adalah faktor keturunan. Ia juga membandingkan kejadian antara Numa dan kakaknya yang bahkan lebih parah sampai bernanah.

"Alergi ini biasanya karena keturunan. Nggak kaget sih kulit Numa begini. Kalau lihat foto ke2, itu foto @ulahsinala waktu bayi. Lebih parah dari Numa. Bahkan kalau Nala ada satu waktu kulitnya sampai bernanah," ujarnya.

Tak ada obat, demikian ungkap Mona Ratuliu. Hanya perlu mencari penyebab alergi pada bayi tersebut apa. "Sebenernya kondisi kayak gini nggak ada obatnya. Cuma perlu dicari sebenernya alerginya karena apa. Masalahnya tiap anak alerginya bisa berbeda, jadi nggak bisa nyontek tetangga sebelah," imbuhnya.

SOP Alergi

Pun begitu, beberapa cara standar untuk merunut penyebab alergi pada bayi harus diketahui. Termasuk debu, sabun, dan segala yang berhubungan dengan bayi dan sekiranya bisa menimbulkan alergi.

"Tapi tetap jalanin SOP standard buat alergi sih, jauhin barang-barang yang jadi pemicu tersimpannya debu, cari sabun dan lotion yang paling cocok sama kulitnya si kecil. Bundanya kalau kasih ASI sementara hindari seafood, telur dan produk yang mengandung susu dan keju," ujarnya.

"Mohon maaf nggak bisa kasih refrensi merk sabun atau lotionnya, karena tiap anak bisa beda kondisinya. Cocok-cocokan. Nala dan Numa aja beda. Sebenarnya ada salep untuk meredakan kemerahan dan gatalnya, tapi itupun sekali lagi nggak berani kasih rekomendasi krn musti resep dokter. Ada resiko dari penggunaan salep dalam jangka panjang soalnya," tandas Mona.

Saksikan Video Menarik Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading