Fimela.com, Jakarta Drama Korea kini seolah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari kehidupan banyak orang. Memasuki bulan Agustus, berbagai judul drama baru pun bermunculan, menggantikan serial sebelumnya yang sudah berakhir.
Berikut ini adalah lima serial drama Korea yang akan dirilis pada Agustus 2020, dilansir dari laman Soompi, Rabu (12/8/2020).
Advertisement
BACA JUGA
Lonely Enough to Love
Drama romantis yang mulai tayang pada 11 Agustus 2020 ini berkisah tentang dua orang yang tinggal serumah dan ingin menikmati kebebasan dalam hidup, namun tak ingin merasa kesepian.
Serial drama Korea ini dibintangi Kim So Eun yang berperan sebagai Lee Na Eun, seorang editor lepas yang tak ingin berkencan selama empat tahun kedepan. Selain itu drama ini juga dibintangi Ji Hyun Woo yang berperan sebagai Cha Kang Woo, seorang psikiater tampan namun memiliki kepribadian yang aneh.
Advertisement
Zombie Detective
Drama komedi tentang zombie yang tayang mulai 31 Agustus 2020 ini, berkisah tentang Kim Moo Young yang diperankan Choi Jin Hyuk, yang kembali bangkit dan menjadi detektif, mati-matian mencari kebenaran masa lalunya.
Serial ini juga dibintangi Park Ju Hyun yang berperan sebagai Gong Seon Ji, seorang penulis untuk program jurnalisme investigasi dengan optimisme, keuletan, dan rasa keadilan yang tak tertandingi.
SF8
"SF8" adalah serial antologi fiksi ilmiah tentang orang-orang yang kehidupan masyarakat yang sempurna dengan kemajuan teknologi. Mulai tayang pada 14 Agustus 2020, "SF8" terbagi dalam tiga sub bagian.
"The Prayer", bagian ini akan menceritakan kisah tentang dunia yang dijalankan oleh robot, di mana satu rang harus mati agar yang lain dapat hidup.
"Manxin" menunjukkan adanya aplikasi yang bisa memperkirakan masa depan dengan akurasi hingga 96 persen.
"Joan's Galaxy" akan menunjukkan kisah remaja aneh yang muncul saat terjadi bencana. Nantinya kehidupan masyarakat akan terbagi menjadi tiga, yaitu mereka yang mampu membeli vaksin, yang tidak mampu, dan mereka yang bisa hidup tanpa vaksin hingga usia 30 tahun.
Advertisement
When I Was The Most Beautiful
Serial drama ini akan menyajikan kisah cinta memilukan antara dua saudara laki-laki yang mencintai satu perempuan. Tayang mulai 19 Agustus, serial drama ini akan dibintangi Oh Ye Ji, Ji Soo, dan Ha Seok Jin.
Do Do Sol Sol La La Sol
Drama komedi romantis ini akan berkisah tentang pianos energik bernama Goo La La yang diperankan Go Ara dan Sun Woo Joon yang dimainkan Lee Jae Wook.
Mereka akan bertemu di sebuah akademi piano yang disebut "La La Land" yang berada di pedesaan kecil dengan rahasia dan bekas luka yang mereka sembunyikan.
Advertisement