Sukses

Entertainment

BTS Mencuri Perhatian di Waktu Indonesia Belanja Tokopedia, Makin Meriah oleh Aksi Musisi Lainnya

Fimela.com, Jakarta Berburu diskon barang favorit sambil dimanjakan oleh penampilan spesial dari boy group sekelas BTS, pasti seru banget dong! Yup, sensasi ini yang dirasakan oleh para pengguna Tokopedia dan Army Indonesia yang baru saja mendapat kejutan istimewa, yaitu penampilan BTS dalam Waktu Indonesia Belanja Tokopedia pada Rabu (29/7/2020) lalu. Acara yang disiarkan di SCTV, Indosiar, dan bisa dinikmati secara live streaming di Tokopedia Play ini sekaligus menjadi momen perdana BTS hadir secara resmi di stasiun televisi tanah air.

Jadi salah satu acara yang ditunggu-tunggu para fans KPop dan pecinta belanja di tanah air sejak pertama kali diumumkan secara resmi oleh Tokopedia, event yang satu ini sukses berlangsung secara meriah. Banyak kejutan dan keseruan yang hadir mengisi semarak Waktu Indonesia Belanja Tokopedia. Yuk, simak recap-nya berikut ini!

Tampil Standout dengan Outfit Bernuansa Putih

Jadi salah satu boy band asal Korea Selatan yang berhasil menembus panggung musik internasional, nggak heran jika kehadiran mereka di Waktu Indonesia Belanja Tokopedia begitu dinantikan. BTS tampil kompak dengan outfit serba putih yang tampak minimalis, tapi tetap stylish. Memancarkan kegantengan masing-masing member-nya! Setuju kan?

Interview Para Member BTS, Banyak Fakta Unik yang Terungkap!

Tokopedia menghadirkan segmen spesial interview bersama para member BTS yang dipandu oleh Youtuber asal Korea Selatan, Jang Hansol. Dalam kesempatan ini, Hansol berhasil mengorek banyak hal terkait para member. Salah satunya adalah dance energik dari J-Hope yang sering dianggap sebagai super power tersendiri buat para fans. Hansol pun berusaha mencari apa rahasianya.

“Kalau saya merasa energi-energi ini muncul pada saat ada yang melihat, mendukung, dan menyukai dance saya. Jadi, sebenarnya energi saya bisa berkali lipat saat di panggung. Tentunya karena ada fans kami yang mendukung bersama," terang J-Hope.

Selain itu, member BTS juga ada yang melakukan kegiatan baru selama di rumah aja, lho. Salah satunya yang sedang dilakukan V ini bisa jadi inspirasi karena ia sedang berusaha belajar secara online.

“Saya sekarang belajar online, bahasa Inggris. Saya ambil tutor online, buku sudah dikirim ke rumah juga. Jadi saya mencoba belajar 1 jam setiap hari,” cerita V yang disambut gumaman kagum para member lainnya.

Penampilan Spesial dengan Konsep Stage Maksimal

Ini dia yang ditunggu-tunggu para pecinta KPop. Apalagi kalau bukan performance BTS di Waktu Indonesia Belanja Tokopedia yang sekaligus mengobati rasa kangen para fans karena nggak bisa nonton langsung konser mereka akibat pandemi.

Dalam event ini, BTS membawakan dua lagu andalannya dalam stage yang mengusung konsep maksimal. Saat menyanyikan lagu Boy With Luv, boy band asuhan BigHit Entertainment ini tampil tanpa penari latar dalam sebuah stage yang dikonsep hijau, warna khas Tokopedia.

Penampilan mereka semakin mengundang decak kagum saat menutup Waktu Indonesia Belanja Tokopedia. Membawakan single berjudul On, BTS tampil dengan dance energik diiringi sederet penari latar yang membuat stage mereka terkesan mewah dan semakin pecah. Nggak kalah dengan aksi panggung mereka saat tampil di event internasional!

Raisa, NOAH, hingga Weird Genius Juga Tampil Spektakuler

Nggak hanya BTS yang memeriahkan pesta Waktu Indonesia Belanja Tokopedia. Ada juga sederet musisi top Indonesia lainnya yang menambah kemeriahan event spesial dari Tokopedia ini. Seperti Raisa yang tampil stunning membawakan single andalannya Apalah Arti Menunggu dan You, serta NOAH yang tampil spesial dengan Kala Cinta Menggoda. Masih ada lagi Project Pop, WALI, dan Syakir Daulay yang memeriahkan pesta ini. Nggak ketinggalan juga WEIRD Genius feat. Sara Fajira yang membawakan single mereka yang jadi trending di Youtube, Lathi.

Semua kemeriahan ini dihadirkan Tokopedia buat memberikan sensasi belanja yang terasa spesial buat para pengguna setia dan masyarakat Indonesia selama di rumah aja. Waktu Indonesia Belanja sendiri merupakan promo spesial yang hadir setiap tanggal 25 setiap bulannya. Nah, di bulan ini Waktu Indonesia Belanja Tokopedia masih berlangsung sampai 31 Juli 2020, lho!

Jadi, kejutan belanja apa nih yang bisa kamu dapatkan lewat Waktu Indonesia Belanja Tokopedia? Jangan Lewatkan promo Kejar Diskon, di mana kamu bisa memiliki barang dari berbagai kategori dengan harga di bawah Rp 99 ribu. Selain itu masih ada juga cashback dan diskon hingga 90% untuk brand lokal maupun internasional yang berpartisipasi dalam WIB. Bagi yang belanja pada 29-31 Juli 2020, nikmati juga promo Bebas Ongkir sepuasnya saat belanja di Tokopedia.

Ada juga keseruan lain yang dihadirkan di aplikasi Tokopedia, yaitu Tap Tap Kotak. Dapatkan kesempatan memenangkan berbagai hadiah menarik, termasuk hadiah utama Rp 10 juta. So, jangan sampai lewatkan keseruan Waktu Indonesia Belanja Tokopedia, masih ada kesempatan buat menikmati diskonnya! (*)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading