Sukses

Entertainment

Coachella 2020 Batal, BigBang Urung Comeback

Fimela.com, Jakarta Penggemar BigBang tampaknya masih harus bersabar untuk menantikan comeback G-Dragon dkk. Hal tersebut disebabkan laporan batalnya Coachella 2020 akibat pandemi virus corona.

Sebelumnya penyelenggara sempat menunda gelaran tersebut dan memindahkannya ke akhir tahun. Namun melihat perkembangan saat ini, tampaknya festival prestisius ini urung dilaksanakan.

Goldenvoice, anak perusahaan AEG Live selaku penyelenggara Coachella menyatakan kepada majalah SPIN tentang kondisi yang ada. "Cukup jelas bahwa acara live dengan penonton tidak akan terjadi untuk beberapa bulan ke depan dan sepertinya tidak akan terjadi hingga sekitar 2021," kata Dan Beckerman, Chief Executive AEG dikutip dari SPIN (9/6/2020).

Perkiraan Penundaan

Beberapa festival mencoba mengalihkan perhelatan mereka secara virtual. Namun kemeriahan Coachella tampaknya tidak akan berpindah ke dunia maya, setidaknya dalam waktu dekat.

Sejumlah pihak memprediksi gelaran Coachella akan diundur ke tahun 2021 dengan jumlah terbatas. Promotor juga telah mengembalikan sekitar 40% penjualan tiket dengan kondisi yang tak menentu ini.

Urung Comeback?

Setelah kehilangan sang maknae, Seungri, BigBang dikabarkan siap kembali dengan karya dan semangat baru. Panggung Coachella 2020 direncanakan sebagai comeback mereka di panggung musik, yang nyatanya hanya akan jadi wacana di tahun 2020 ini.

Lantas apakah YG membatalkan sepenuhnya comeback grup senior mereka tersebut, atau tetap merilis lagu baru terlepas batalnya Coachella? Penghujung tahun dirasa jadi waktu yang pas karena September mereka akan merilis album BLACKPINK, dan kembalinya GD dan kawan-kawan jadi suguhan penutup yang layak.

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading