Fimela.com, Jakarta Artis peran Vino G Bastian ikut bermain di salah satu film terbaru karya sutdara Hanung Bramantyo, Miracle in Cell No 7 Versi Indonesia. Film ini di-remake dengan judul yang sama dari film Korea Selatan yang dirilis pada tahun 2013. Vino berperan sebagai tukang balon yang memiliki intelektual disabilitas autism bernama Dodo Rozak.
Saat ditawari bermain film tersebut oleh pihak Falcon Pictures, selaku rumah produksi, suami Marsha Timothy itu mengaku tidak menyangka akan menjadi tokoh utamanya. Pasalnya banyak sekali orang yang ikut casting kala itu.
"Yang di-casting kan banyak, aku nggak tahu tuh bakal jadi apa. Ikut gabung dalam film aja senang banget. Pas ditanya 'mau nggak' aku sih mikir berat banget, tapi namanya juga seorang aktor harus punya challange yang besar, jadi ya gitu mau lah," kata Vino G Bastian saat preskon secara virtual, Senin (11/5/2020).
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Libatkan Tiga Psikolog
Untuk mendalami karakternya ini, pihak Falcon Pictures melibatkan tiga psikolog agar Vino G Bastian dapat memerankan karakternya dengan maksimal. Cara ini dinilai sangat efektif oleh pria 38 tahun itu.
"Karakter saya disabilitas kita berdasarkan tim, mengarahkan ke Dodo lebih ke intelektual disabilitas dengan dibarengi autism. Ada tiga psikolog yang dilibatkan, ada yang nemenin kita terus pas syuting," ujarnya
"Adegan dengan gesture kita diskusikan dengan psikolog. Kalau psikolog bilang nggak mungkin, mereka akan kasih masukan. Kemudian kita kolaborasikan dengan script," tambahnya.
Alasan Pemilihan Vino G Bastian
Pada kesempatan itu, sang produser film Miracle in Cell No 7 versi Indonesia, Frederica menjelaskan alasannya memboyong Vino G Bastian untuk memerankan tokoh peran utama. Salah satunya karena peran Vino tak usah diragukan lagi.
"Jadi alasannya pilih Vino karena aktingnya nggak usah diragukan lagi. Selain itu Vino punya anak jadi feeling pasti akan relatable. Vino emang paling cocok dibandingkan option yang lain," tuturnya.
Selain Vino G Bastian yang main di Film Miracle in Cell No 7 versi Indonesia, ada beberapa pemain papan atas lainnya, seperti Bryan Domani, Tora Sudiro, Indro, Mawar Eva De Jongh, Denny Sumargo dan banyak lainnya.
Advertisement