Fimela.com, Jakarta Selain cantik, Marion Jola adalah sosok perempuan mandiri. Selama ini hanya dikenal sebagai seorang penyanyi bersuara khas, namun ternyata ada sisi lain yang menarik dari sosok yang kerap tampil seksi tersebut.
Sejak muda, Marion sudah berpisah tempat tinggal dengan orangtuanya. Ia masih tetap berada di Kupang bersama neneknya, sementara orangtuanya tinggal di Sumbawa. Namun, hal ini bukan masalah baginya.
Kemandiriannya pula yang membuat Marion Jola memilih untuk mengelola kos-kosan. "Papa sempat kasih aku pegang kosan, itu pas SMA kelas dua," ucapnya di kanal YouTube Ari Lasso TV.
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Cerita Tekuni Kos-kosan
Dalam video tersebut, Marion Jola mengatakan jika dirinya awalnya meminta kepada ayahnya agar menghadiahinya kos-kosan. Ia berpikir untuk mengambil setoran bulanan sebagai uang jajan dari orangtua.
"Jadi aku minta hadiah kos-kosan, biar jajannya dari situ aja. Gitu sih dulu penawarannya," papar Marion Jola.
Marion pun mau tak mau menjadi juragan kos-kosan karena harus mengatur bagaimana jalannya bisnis tersebut. "Dari situ ngurus kosan, bayar listrik, bayar airnya, kontrol kelur masuknya uang, tapi gak dikasih uang jajan lagi sama sekali," tuturnya.
Ibu Kos Galak
Meski masih muda, Marion Jola sudah bisa menerapkan bagaimana peraturan dalam kos-kosan yang dimilikinya. Ia bahkan sudah seperti sosok ibu kos yang tegas dan galak, yang siap bertindak tegas kepada siapapun yang melanggar aturan.
Seperti ketika ada yang menunggak pembayaran. "Langsung aku ke belakang, ku marahin, aku usir sampai mereka takut sama aku dan panggil aku kakak. Padahal aku anak SMA dan mereka anak kuliahan," ujarnya berkisah tentang penyewa yang menunggak sampai 3 bulan.
Sampai menegur para penghuni kos juga tamu yang cenerung berisik dan mengganggu. "Ada juga yang gak tertib, ribut, aku marahin tuh sama temen-temennya juga aku marahin," imbuh Marion.
"Habis aku ibu kosnya. Gak bisa kalau sampai ini kos kotor, ribut, karena nanti aku yang diamukin sama papa," tandas Marion Jola.
Advertisement