Fimela.com, Jakarta Selamat Hari Perempuan Internasional! Perayaan yang digelar setiap tahun di tanggal 8 Maret ini, telah diresmikan PBB pada tahun 1977 untuk memperjuangkan hak perempuan dan mewujudkan perdamaian dunia.
Para selebriti pun turut merayakan perayaan ini, mulai dari mengucapkan selamat, menyemangati sesama perempuan, hingga mengajak para perempuan mencari sosok terbaik yang bisa melindungi dan memperjuangkan hak perempuan lewat kekuasaan yang dimilikinya.
Berikut ini adalah unggahan para selebriti Hollywood diperayaan Hari Perempuan Internasional.
Advertisement
Advertisement
Emma Watson
Bintang Harry Potter yang dikenal sebagai ikon feminis dan Duta Besar Watina PB untuk UNICEF ini turut meramaikan perayaan Hari Perempuan Internasional, lewat unggahan Instagramnya.
Lewat unggahan fotonya, Emma mendorong orang Inggris untuk memilih Perdana Menteri Theresa May yang menjamin pendanaan berkelanjutan untuk mendukung penyelesaian kasus pemerkosaan.
Ariana Grande
View this post on Instagramhappy ‘everyday is international women’s day’ 🐈 love, the swt family 🖤🌫🌑
Ariana pun turut meramaikan perayaan Hari Perempuan Internasional dengan mengunggah foto dirinya bersama tim. Dalam caption foto, Ariana bergarap agar perayaan untuk perempuan ini bisa dilakukan setiap hari.
"Happy ‘everyday is international women’s day’ 🐈 love, the swt family 🖤🌫🌑," tulisnya.
Advertisement
Miley Cyrus
Dalam rangka merayakan Hari Perempuan Internasional, Miley mengunggah foto dirinya bersama teman-teman terdekatya seperti Ariana Grande, Beyonce, Jane Fonda, Joan Jett, serta Cyndi Lauper. Selain itu ia juga mengunggah foto dirinya saat berpidato di Variety's Power Of Women, di mana ia mewakili Happy Hippie Foundation.