Sukses

Entertainment

Rumahku Surgaku ala Natalie Sarah, Kesannya Sangat Elegan dan Nyaman

Fimela.com, Jakarta Rumahku adalah surgaku, demikian yang kira-kira ingin diwujudkan oleh Natalie Sarah atas rumahnya. Tak seperti istana sebagaimana rumah selebriti papan atas, namun rumah yang didominasi warna putih ini terkesan nyaman.

Rumah Natalie Sarah ini mengambil referensi dari model rumah di amerika yaitu American Farmhouse Style. Tak hanya nyaman, namun kesan elegan juga dapat dirasakan langsung ketika melihat rumah pesinetron tersebut.

Bagaimana penampakkan rumahku adalah surgaku versi Natalie Sarah? Mari kita lihat.

Tampak Depan

Rumah Natalie Sarah tampak begitu elegan dengan gaya rumah klasik Amerika. Rumah didominasi dengan warna putih. Sementara untuk pagar depan, dipilih pagar dengan desain seperti kayu.

Pintu Masuk

Pada pintu masuk, Natalie Sarah meletakkan beberapa keranjang dan bunga artificial. Tak lupa sebuah keset juga ditaruh di depan pintu.

Tangga

Bagian tangga terkesan sangat minimalis. Memadukan kayu dengan cat warna putih dan juga keramik warna coklat sebagai anak tangga. Natalie Sarah juga memanfaatkan bagian bawah tangga sebagai toilet.

Ruang Keluarga

Dekorasi simple dipilih oleh Natalie Sarah. Seperti di ruang keluarga yang berada di bagian tengah rumahnya. Terdapat sofa dan meja dengan warna senada.

Perapian

Karena menganut model rumah dari Amerika, maka rumah Natalie juga terdapat sebuah perapian, namun bukan sungguhan. Sebuah karpet dan dua kursi sofa menjadi tempat yang layak untuk bersantai.

Dapur

Mengambil pojok ruangan sebagai dapur, tampak bagian ini sangat rapi dan bersih. Natalie juga memilih kitchen set yang sangan elegan. Di samping dapur terdapat sebuah meja makan dengan empat kursi.

Lantai Dua

Di lantai dua, Natalie Sarah memanfaatkan sebuah ruang sebagai wardrobe room. Pada ruangan ini tampak pula sebuah treadmill untuk berolahraga dan di sampingnya adalah laundy room.

Kamar Tidur

Sebuah tempat tidur berukuran besar menjadi pilihan untuk mengisi kamar utama. Kesan vintage tampak sekali dalam aksesoris seperti karpet, bed cover, dan lainnya.

Kamar Anak

Terkesan santai namun elegan, di kamar anak Natalie Sarah terdapat tempat tidur, lemari, televisi dan tempat belajar. Lantai kamar anak, Natalie memilih memasang vynil.

Bagian Luar Rumah

Natalie Sarah tak memanfaatkan seluruh tanah menjadi bangunan. Ia menyisakan ruang bebas terbuka untuk berkumpul bersama teman dan keluarga.

Saksikan Video Menarik Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading