Fimela.com, Jakarta Sebagai aktris, kemampuan Prisia Nasution tentu sudah tak bisa diragukan lagi. Karena bakat dan kualitas akting pula yang mengantarkannya terpilih sebagai peran utama dalam film Temen Kondangan.
Dalam film tersebut, Prisia akan berperan sebagai Putri. Ia adalah sosok yang memiliki gengsi besar, apalagi saat mendapatkan undangan pesta pernikahan dari mantannya, Dheni. Ditambah, saat itu statusnya adalah jomblo.
Secara garis besar, film Temen Kondangan menceritakan tentang Putri yang berusaha untuk mencari pasangan saat mendapatkan undangan pernikahan dari mantannya.
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Pas untuk Jomblo
Dalam alur cerita, Prisia yang memiliki ego yang tinggi terpaksa harus menggandeng kekasih gadungan. Ia pun tak segan melakukan audisi kecil-kecilan demi mendapatkan yang terbaik saat dibawa ke kondangan.
Alhasil, keseruan bukan hanya terjadi saat Putri, karakter yang diperankan oleh Prisia Nasution melakukan audisi. Namun juga terjadi saat datang ke pesta pernikahan sang mantan.
"Ceritanya pas buat jomblo yang ditinggal mantannya nikah. Biar jangan tegang-tegang amat kalau diundang nikahan mantan," ucap Prisia kepada awak media, baru-baru ini.
Terhibur saat Syuting
Ikut berakting dalam film Temen Kondangan, merupakan sebuah pengalaman baru bagi Prisia Nasution. Selain menjadi yang pertama kali beradu akting dengan Gading Marten, ia bisa mendapatkan banyak hiburan di lokasi syuting.
Pasalnya, selama syuting Prisia mengaku kerap terhibur oleh tingkah laku jenaka para pemainnya. Wajar, karena film Temen Kondangan memang mengusung genre drama komedi.
"Ini pertama kalinya saya beradu akting sama Gading Marten. Pemain yang lain juga gak kalah seru dan gokil," ujar Prisia.
Advertisement
Berharap Diterima
Selain Prisia Nasution, film yang diproduksi MNC Pictures itu juga dibintangi sejumlah artis, seperti Gading Marten, Kevin Julio, Olivia Jensen dan sejumlah artis lainnya.
Dijadwalkan, film Temen Kondangan akan diputar di seluruh bioskop Indonesia, mulai akhir bulan Januari 2020. Prisia berharap, film Temen Kondangan yang bisa membuatnya tertawa, bisa menghibur para penonton setelah menyaksikannya.
"Di film ini, penonton akan mendapatkan hiburan dan happy," tandas Prisia.