Fimela.com, Jakarta Penyanyi dan penulis lagu Jawa, Didi Kempot tengah menjadi fenomena sepanjang tahun 2019 ini. Genre musik yang awalnya dianggap sangat segmented tiba-tiba mendapat sambutan antusias dari masyarakat, bahkan generasi millennials.
Saat tampil di beberapa panggung festival musik dengan segmen anak muda, sosok Didi Kempot nyatanya sukses mencuri perhatian. Hal itu pun kembali terlihat saat pria yang dijuluki Lord of Broken Heart itu didaulat untuk menjadi salah satu pengisi acara.
"Senang sekarang anak-anak muda nggak malu menyanyikan lagu-lagu tradisional. Kita kan tahu lagu-lagu tradisional di Indonesia banyak banget, dan ketika lagu-lagu saya muncul respon masyarakat mau nonton, temen-temen mahasiswa sangat antusias sekali, berharap lagu-lagu lain bisa seperti ini juga," ungkap Didi Kempot di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (27/12/2019).
Advertisement
"Untuk acara tadi di Kemayoran ini puas, bagus. Penonton kompak nyanyi bareng-bareng, karaoke massal dan tentunya damai, tentram," tambahnya.
BACA JUGA
Advertisement
Dapat Sambutan Hangat
Lebih lanjut, pria asal Surakarta itu pun mengaku sangat terkejut dengan respon para generasi muda yang hadir di acara Big Bang Jakarta 2019.
"Untuk hari ini kayaknya mereka (penonton) bernyanyi lebih kenceng dari acara Synchronize kemarin. Mungkin karena banyak temen-temen di Jakarta yang hafal lagu-lagu Didi Kempot kemudian datang. Situasi tadi hujan dari sore, alhamdulillah pas kita manggung sudah cerah dan ramai," paparnya.
Ramai Sampai Tahun Baru
Big Bang Jakarta 2019 sendiri merupakan acara tahunan yang menjadi ajang cuci gudang berbagai produk ternama di Indonesia sambil disuguhkan berbagai panggung musik dari musisi-musisi ternama. Selain Didi Kempot, keramaian lain yang akan menjadi daya tarik dalam event Big Bang Jakarta 2019 adalah Reggae Festival di panggung Big Bang Stage bersama dengan The Ikan Bakars, Tony Q Rastafara, Steven and Coconuttreez, dan musisi reggae lainnya.
Disamping Reggae Festival saat malam tahun baru, Big Bang Jakarta 2019 juga menghadirkan penampilan spesial dari Sheila on 7 sebagai closing di tanggal 1 Januari 2020.
Advertisement