Fimela.com, Jakarta Artis peran Rachel Amanda mengungkapkan kekagumannya pada kemampuan akting lawan mainnya di film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI), Ardhito Pramono. Ardhito sendiri diketahui berprofesi sebagai penyiar radio dan penyanyi.
BACA JUGA
Advertisement
"Awalnya karena Dhito kan penyanyi ya, tapi ternyata Dhito profesional banget pas akting jadi Kale," kata Rachel Amanda saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (19/12/2019). "Dan ini bukan pertama kali dia akting. Sebelumnya pernah akting di web series, dan dulunya dia juga kuliah film," tambahnya.
Pertama kali beradu akting dengan Ardhito Pramono, Amanda mengaku tak mengalami kesulitan. Pasalnya keduanya saling terbuka dan berdiskusi. "Dia nyambung dan open banget sama lawan mainnya. Kita sering diskusi soal dialog dan aku kasih perspektifku, walaupun nanti in the end yang nentuin ya dia sendiri sebagai Kale," ujar perempuan 24 tahun itu.
Advertisement
Pendekatan Intens
Lebih lanjut, proses reading selama sebulan yang cukup intens dengan Ardhito dan lawan main lainnya disebut Amanda sangat membantu dalam membangun chemistry bersama, dan melewati tantangannya.
"Proses reading sebulan dan intens setiap hari tapi dibagi-bagi. Misalnya hari ini fokus ke couple kayak aku sama Dhito, kak Rio (Dewanto) dan kak Agla (Artalidia). Dan Dhito juga terbuka banget buat ngobrol," katanya.
Tentang Film
Angkasa (Rio Dewanto), Aurora (Sheila Dara) dan Awan (Rachel Amanda) adalah kakak beradik yang hidup dalam keluarga yang tampak bahagia. Setelah kegagalan besar pertamanya, Awan berkenalan dengan Kale (Ardhito Pramono).
Kale adalah lelaki eksentrik yang memberikan Awan pengalaman hidup baru, tentang parah, bangun, jatuh, tumbuh, hilang dan sebagainya. Film tersebut akan tayang pada 2 Januari 2020.
Film produksi ke-13 dari Visinema Pictures ini dibintangi oleh Rachel Amanda, Rio Dewanto, Sheila Dara, Donny Damara, Susan Bachtiar, Chicco Jerikho, Oka Antara, Niken Anjani, Agla Artalidia dan masih banyak lainnya.
Advertisement