Sukses

Entertainment

Akun Ojek Online Diduga Diretas, Aura Kasih Ngaku Kehilangan Belasan Juta

Fimela.com, Jakarta Aksi hacker memang sering kali menyusahkan dan sekaligus merugikan orang lain. Seperti halnya Luna Maya yang akun Instagramnya sempat diretas. Kini, Aura Kasih pun mengalami kerugian akibat hacker.

Hal ini diungkapkan oleh ibu satu anak ini tentang kejadian yang kurang mengenakan terkait akun ojek online miliknya. Ia menduga, akunnya diretas dan akhirnya Aura mengalami kehilangan uang sampai belasan juta rupiah.

"Sh*t!!!! Gojek diretas! I lost my money almost 11 jt!!!! Wtf..... Ini @gojekindonesia kayaknya di retas...,," tulis Aura Kasih di Instagram Story, Sabtu (16/11/2019).

Kronologi

Aura Kasih lebih lanjut menjelaskan tentang kejanggalan yang dirasakan olehnya. Ada riwayat transaksi yang menurutnya aneh di akun ojek online miliknya, sehingga ia mengalami kerugian dengan nominal yang disebutkan.

"2 account gw ilang isi gopay (1,9jt) dan tetiba masuk ke mbanking - virtual account - top up gopay 9,7jt kok bisa???? nah lo!!!!" tutur Aura Kasih.

Ada Kejadian Serupa

Aura Kasih pun ingin mengurus kasus ini dengan cara kekeluargaan dengan melakukan diskusi dengan pihak terkait. "Pengen share kejadian hari ini ttg @gojekindonesia tapi ngbrol sama mereka dulu deh!!!" tulis Aura Kasih selanjutnya.

Ia pun mengatakan bahwa ada banyak kejadian serupa terkait kehilangan yang sama. Bahkan dari supir atau mitra Gojek. "Kesian banyak supir pun yang kena beginian...," tutup Aura Kasih.

Sampai saat ini, Aura Kasih pun belum melakukan update keterangan terkait kasus yang dialaminya melalui media sosial. Demikian pula dengan ojek online yang disebutkan olehnya.

Saksikan Video Menarik Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading