Sukses

Entertainment

Joshua Suherman Masih Belum Mau Nikahi Kekasihnya

Fimela.com, Jakarta Pasangan selebriti Joshua Suherman dan Clairine Clay sudah hampir satu tahun setengah berpacaran. Kendati demikian, keduanya masih belum mau naik ke tahap yang lebih serius.

Ditemui di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Joshua mengaku memang masih banyak pertimbangan untuk menikahi kekasihnya tersebut. Satu diantaranya, karena Clairine masih memiliki kakak yang belum menikah.

"Belum (mau nikah dalam waktu cepat), karena pacar saya kan masih punya kakak juga, jadi kita memang tidak mau melangkahi yah," jelas Joshua Suherman, beberapa waktu lalu.

Mau Saling Kenal Lebih Dalam

Lebih lanjut, Joshua Suherman mengaku dirinya memang belum mau nikah buru-buru karena dirinya juga butuh mengenal keluarga besar kekasihnya itu. Pasalnya, ketika menikah bukan hanya dua orang saja.

"Kita selalu ketawa, ngbrolin apapun, quality time berdua udah jadi keseharian karena gue percaya nikah itu bukan cepet-cepetan tapi lama-lamaan. Jadi ya, kalau kami berdua siap, akan jadi. Obrolan organik akan terjadi bukan berarti gaada ya (ngomongin nikah), tapi ga dalam. Dari awal udh tahu si maunya, kalau dia ngebet atau gue ngebet ga akan jadi kita berdua sama-sama tahu, dan nggak mau buru-buru. Perkenalan sama kluarga itu penting, jadi untuk kenal kluarga besar juga butuh waktu," tegasnya.

Merasa Cocok

Setelah lama menjalani hubungan asmara dengan kekasihnya, penyanyi kelahiran Surabaya, 3 November 1992 itu merasa banyak sekali kecocokan.

"(Masih sampai sekarang) karena ada tahap itu kami berdua cocok. Tapi ada perbedaan tapi gimana caranya kita toleran ya," jelas pelantun Diobok-obok itu.

Punya Pacar Cantik

Joshua mengaku sering kali mendapat bullyan dari netizen karena memiliki kekasih berwajah cantik. Kendati demikian, ia tak mau mempermasalahkan hal itu.

"Yah gapapa, emang cewe gue cakep apa yang salah? Bingung juga gue mau komentar apa sih ya. Sebenernya dia keliatan cakep karena pacarnya ya gue hahah. Kalau dia punya pacar super model, super ganteng, gagah jadi yudah saling ngisi aja ya. Justru gue bangga ya karena anak ini (gue) tidak kaya tidak rupawan tapi punya pacar cantik, berarti ada nilai lebih yang membuat pacar saya melihatnya seperti itu. Atau guna-guna ya? Hahaha nggak lah," ujarnya.

Ketahuilah bahwa setiap perempuan terlahir istimewa. Yuk, Grow Fearless bersama Fimela. Daftar untuk mengikuti berbagai kelas inspiratif di FIMELA FEST 2019 di sini.

 

Saksikan Video Menarik Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading