Sukses

Entertainment

Jadi Pengisi Suara di Kartun Warkop DKI, Aliando Syarief Akui Kesulitan di Gigi Palsu

Fimela.com, Jakarta Menyambut usia Warkop DKI yang ke-46 tahun, Falcon Pictures yang memproduksi Warkop DKI Reborn menghadirkan trio Dono, Kasino dan Indro dalam bentuk tokoh kartun. Aliando Syarief salah satu yang terlibat dalam versi kartun tersebut.

Sebagai pengisi suara sebagai Dono, Aliando Syarief mengaku kembali menemui kesulitan lantaran dirinya harus tetap menggunakan gigi palsu. Persoalan itu memang dialaminya sejak pertama kali syuting film Warkop DKI Reborn 3.

"Kalau kendalanya tetap di gigi sih, kadang lepas lagi (gigi palsunya)," ujar Aliando saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (5/9/2019).

Lebih lanjut, Aliando juga mengatakan bahwa saat kesulitan mengalami hal tersebut, sang sutradara, Rako dan satu-satunya anggota Warkop DKI yang masih hidup, Indro selalu membantunya.

"Paling sering banget lose ya, apalagi baru-baru, ya motivasi sering ilang, terus dibantu juga sama kak Seno, Mas Indro sama Mas Rako," lanjut pria yang sempat dekat dengan Prilly Latuconsina tersebut.

Tak hanya Aliando Syarief saja, namun ada pengisi suara, lainnya seperti Adipati Dolken (Kasino) dan Randy Danista (Indro) serta Indro Warkop DKI. Film kartun yang berdurasi 2 menit itu nantinya akan diputar saat pembuka film Warkop Reborn 3 pada tanggal 7 September 2019 ini. Film ini sengaja di buat untuk melestarikan Warkop DKI.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading