Fimela.com, Jakarta Joy Tobing menjadi salah satu penyanyi yang mewakili Indonesia di ajang Golden Memories Asia, yang diadakan live di Indosiar mulai tanggal 2 September 2019 mendatang pukul 18.30 WIB. Penyanyi yang dikenal lewat ajang pencarian bakat ini menjelaskan awal mula dirinya terlibat di Golden Memories Asia.
"Keterlibatan ini sekitar 2 bulan lalu, pihak Indosiar menawarkan pada saya untuk ikut serta kompetisi ini, dan tanya keluarga dan katanya mendukung. Karena memang Golden Memories juga jadi acara kesukaan keluarga," kata Joy saat ditemui SCTV Tower, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (29/8/2019).
Kembali mengikuti ajang bernyanyi, Joy Tobing mengaku kali ini lebih tertarik dibandingkan sebelumnya. Pasalnya, tantangannya sangat besar karena ruang lingkup nya se-Asia.
Advertisement
BACA JUGA
"Kenapa saya mau ikut karena tantangannya, itu se-Asia, terus juga acara ini akan fun nostalgia. Jadi nggak cuma nyanyi aja. Kita harus berikan yang terbaik karena Indonesia Tuan rumah," jelas Joy Tobing.
Sesuai dengan namanya, Golden Memories, maka para peserta nantinya akan membawakan lagu dari tahun 70-an hingga 2000-an. Lagu juga tak hanya dari Indonesia saja, namun dari berbagai negara yang cukup terkenal, serta lagu barat.
Program Golden Memories Asia ini akan dipandu oleh Irfan Hakim, Gilang Dirga dan Ramzi. Mereka akan ditemani oleh host cantik asal Malaysia Zizi Kirana (DA 2) dan Uyaina Arshad (Puteri Muslimah Asia 2018). Acara tersebut akan ada 35 episode.
Advertisement
Tunda Single
Sudah menyiapkan single baru, namun Joy Tobing mengaku akan menunda nya. Hal itu dilakukan lantaran ia ingin memberikan sesuatu yang terbaikdi Golden Memories.
"Kesibukan masih bernyanyi dan memang saya juga mempersiapkan single, karena ada ajang kompetisi ini saya skip dulu. Kalau sudah selesai baru saya keluarkan lagi," jelasnya.