Fimela.com, Jakarta Duo musisi asal Inggris, Honne akan menggelar konsernya di Indonesia 21 November 2019 mendatang. Namun beberapa bulan jelang show tersebut, mereka sudah mulai 'melek' dengan Indonesia gara-gara Gempi.
Grup yang terdiri dari James Hatcher and Andy Clutterbuck ini sukses dibuat gemas oleh aksi putri Gading Marten dan Gisella Anastasia tersebut. Gara-garanya Gempi menyanyikan salah satu hits mereka, Location Unknown.
Advertisement
BACA JUGA
Sempat viral di social media, Honne pun akhirnya penasaran dengan si gadis imut ini. Setelah melihat videonya, Honne pun mengunggah nyanyian Gempi di Instagram resmi mereka (20/8) malam.
"Malaikat kecil ini dan lagu Location Unknown sepertinya sedang viral di Indonesia saat ini. Kami melihatmu dan kami mencintai kalian semua," tulis Honne di postingannya tentang Gempi.
Advertisement
Gading dan Gisel di Kolom Komentar
Postingan tersebut dibanjiri komentar para netter yang gamas dengan aksi Gempi. Tak terkecuali kedua orang tua Gempi, Gading dan Gisel yang turut berkomentar.
"Woohoo!!! Thank u guys 🤗 can’t wait to see you in Jakarta #garagaragempi," tulis Gading Marten. Komentar senada juga dituliskan Gisel yang sabar menantikan konser Honne.
"Yeay Gempi on @hellohonne ‘s feed😘 thank u! definitely will come to your concert on november!," kata Gisel.