Sukses

Entertainment

Ada Benjolan di Leher, Raffi Ahmad Pilih Pengobatan Akupuntur

Fimela.com, Jakarta Presenter kondang Raffi Ahmad diketahui memiliki di benjolan leher yang membuat suaranya terancam hilang. Berbagai cara pun dilakukan Raffi untuk bisa sembuh dan menyelamatkan kesehatannya.

Ditemui di kediamanannya, Pondok Labu, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu, Raffi mengatakan dirinya saat ini tengah menjalani pengobatan akupuntur.

"Akupuntur, karena kalau layak gini kan ada yang bilang operasi, aku coba akupuntur dulu deh, dari Guangzou, kita lihat deh mudah-mudahan sel-sel yang rusak bisa baik lagi," kata Raffi Ahmad.

Lebih lanjut, Raffi menjelaskan dirinya baru menjalani terapi tersebut setiap hari. Meski belum terlihat adanya perubahan, bapak satu anak itu akan bersabar menunggu hasil dari pengobatan yang dijalaninya.

"Tiap pagi sih aku masih terapi, setiap pagi setiap jari jam 7 atau setengah delapan. Baru seminggu ini sih, belum keliatan sih mungkin dua minggu lagi, yang penting istirahat sih," tuturnya.

Meski sudah diminta untuk vakum kerja, Raffi Ahmad mengaku dirinya belum bisa melakukan hal tersebut. Ia pun berharap agar bisa cepat sembuh seperti semula.

"Belum (vakum kerja), kan masih terapi. Dokter bilang suruh istirahat, tiga bulan, enam bulan bisa setahun. Aku sehari bisa 3 sampai 6 kerjaan, susah. Disuruh nggak ngomong, ya aku disuruh nggak ngomong susah," jelas Raffi Ahmad.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading