Fimela.com, Jakarta Group band NOAH dan Yovie Widianto bakal satu panggung dalam acara Project X. Acara tersebut merupakan rangkaian memperingati ulang tahun ke-10 Berlian Entertainment yang akan digelar di Istora Senayan, 28 September 2019 mendatang.
Dino Hamid selaku Project & Creative Director Berlian Entertainment, mengaku tak mudah menyatukan dua musisi papan atas seperti NOAH dan Yovie Widianto. Bahkan sampai 12 kali mengajak keduanya untuk satu panggung.
"NOAH dan Yovie Widianto akan jadi penampil utama. Sebenarnya menggabungkan mereka ini prosesnya nggak gampang. Tapi akhirnya mereka mau. Pokoknya ini konsep yang baru dan pertama di Indonesia. Secara tata panggung juga akan beda," katanya di kawasa, Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (15/8/2019).
Advertisement
BACA JUGA
Agar konser tersebut dapat berjalan dengan baik, Berlian Entertainment akhirnya menggaet Nikita Dompas untuk menjadi penata musik konser tersebut.
"Saya tahun ini dapat mandat dari Dino untuk bikin brand moment. Jadi tugas saya tuh di event ini menjahit semua show yang pernah dikerjakan oleh Berlian jadi sebuah komposisi," kata Nikita.
Advertisement
Bawa Materi Baru
Sementara itu, NOAH yang kerap kali terlibat dalam acara Berlian Entertainment, mengatakan bahwa konser ini merupakan langkahnya untuk mengenalkan lagu-lagu baru di album kedua pada penggemar setia.
"Sekarang baru keluarin album, ini buat langkah pertama yang kita lakuin di Project X ini ada yang baru lagi. Kami punya lagu dengan beda konsep yang akan berbeda dari sebelumnya," ucap Ariel NOAH.
Untuk konser ini, penyelenggara menyediakan tiket dalam enam kategori, yakni Bronze (Rp 250 ribu), Festival (Rp 550 ribu), Silver (Rp 750 ribu), Gold (Rp 850 ribu), Platinum (Rp 1,25 juta), dan Diamond (Rp 2,5 juta
Untuk menyaksikan konser ini, penonton pun dikenakan dresscode. Pakaian merah untuk wanita dan hitam untuk pria. Selain NOAH dan Yovie Widianto, acara tersebut juga akan menampilkan para musisi muda seperti, Rendy Pandugo, Lalauhuta, Rizky Febian, Arsy Widianto, dan Brisia Jodie.