Sukses

Entertainment

Serentak Tayang Hari Ini, Bring The Soul: The Movie Dinanti Sejak Lama

ringkasan

  • Bring The Seoul: The Movie tayang hari ini, Rabu (7/8/2019) serentak di seluruh bioskop tanah air dan luar negeri
  • Film Bring The Seoul: The Movie mengisahkan tentang personel grup musik BTS usai tur musik dunia di Paris beberapa waktu lalu

Fimela.com, Jakarta Bangtan Boys atau BTS memang tengah digandrungi banyak orang, terutama para perempuan pecinta musik Korea. Euforia konser tur Eropa ternyata berlangsung sampai dengan perilisan “Bring The Soul: The Movie”. Kehadiran  film ini tentu sudah dinantikan sejak lama oleh para Army (sebutan untuk penggemar RM cs).

Kabar bahagia yang telah dinanti panjang pun hadir. Hari ini, Rabu (7/8/2019), “Bring The Soul: The Movie” mulai tayang di bioskop Indonesia dan Internasional. Kabarnya juga, sejak lama tiket menonton film ini sudah laris terjual.

Film ini dibintangi tujuh member BTS, RM, Jungkook, Jin, Jimin, V, Suga dan J-Hope. Big Hit Entertainment/A Camp Entertainment yang memproduseri film ini. untuk harga tiketnya sendiri dibanderol mulai dari Rp 80.000 hingga Rp 180.000.

Melansir dari Variety beberapa waktu lalu, Marc Allenby, CEO Trafalgar (distributor asal London yang mendistribusikan BTS: The Movie), mengatakan soal antusias Army mengenai film ini.

“Para Army adalah kelompok penggemar yang nyata. Mereka bersemangat bersama-sama membuat pengalaman baru lewat film yang ditayangkan serentak di seluruh bioskop dunia,” ungkapnya.

Kisah Bring The Seoul: The Movie

Film ini mengisahkan tentang pengalaman personel grup BTS setelah mengakhiri konser dunia yang bertajuk “Love Yourself” di Paris beberapa waktu lalu. Pasca konser di Paris, ketujuh personel BTS berkumpul di rooftop dan menceritakan kisah mereka kepada para Army.

Saksikan Video Pilihan Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading