Fimela.com, Jakarta Nama Zaira Wasim tengah menjadi perbincangan publik setelah mengumumkan pengunduran dirinya dari panggung hiburan Bollywood, karena merasa keimanannya terganggu. Bicara tentang sosok Zaira Wasim, aktris kelahiran tahun 2000 ini punya kisah unik di balik kesuksesannya di Bollywood.
Melansir laman Times of India, Zaira Wasim adalah putri dari Zahid Wasim seorang manajer eksekutif di sebuah bank, dan ibunya Zarqa Qasim berprofesi sebagai guru.
Sebelum meniti karier sebagai aktris, Zaira lebih dulu menyelesaikan sekolahnya di Akademi Internasional St. Paul. Di sini Zaira Wasim mendapatkan dukungan dari kepala sekolah dan tantenya untuk menggeluti dunia akting. Tak haya itu, mereka juga membantu Zaira untuk mendapatkan restu dari kedua orang tuanya.
BACA JUGA
Sebelum memulai debut akting, Zaira Wasim lebih dulu menjadi bintang iklan, yang salah satunya ia lakukan untuk sebuah merek ponsel pintar. Karier Zaira di industri hiburan Bollywood terus berkembang, telabih setelah dirinya membintangi film 'Dangal', di mana ia memainkan peran sebagai Geeta Phogat muda.
Kala itu, Zaira Wasim harus berjuang cukup keras, karena harus bersaing dan mengalahkan 19.000 gadis lain yang ingin mendapatkan peran tersebut. Sukses memainkan peran Geeta Phogat muda, karier akting Zaira pun melejit, yang mana ia terpilih menjadi peran utama dalam film 'Secret Superstar' yang akan dirilis pada 4 Agustus 2019 mendatang.
Advertisement
Pilih Mundur
Sayangnya popularitas dan kesuksesan kariernya di industri Bollywood tak membuatnya benar-benar merasakan bahagia. Selain itu Zaira Wasim merasa dirinya kini mengalami penurunan iman, hingga akhirnya membuat ia memilih untuk pensiun muda sebagai aktris.
Lewat akun media sosialnya Zaira mengutarakan alasannya mundur dari Bollywood karena merasa tak bahagia menjalani kehidupan sebagai seorang aktris dan menjuhkannya dari agama.
"Bidang ini memang memberikan banyak cinta, dukungan dan pujian untukku, tapi apa yang saya jalani telah membawaku pada jalan ketidaktahuan, karena saya secara diam-diam menjauh dari iman. "Saat aku terus bekerja di lingkungan yang secara konsisten mengganggu iman saya, hubungan saya dengan agama jadi terancam," aku Zaira Wasim yang tuai kontroversi.