Sukses

Entertainment

Review Film Aladdin, Dongeng Lama Rasa Baru dengan Unsur Kekinian

ringkasan

  • Cerita film Aladdin tak berubah, mengikuti dongeng klasik.
  • Unsur visual membuat film ini tampil segar dan berbeda.
  • Semua pemain tampil total.

Fimela.com, Jakarta Disney Studio memperkenalkan Aladdin, sebuah live action terbaru yang diadaptasi dari salah satu kisah animasi klasik Disney dari tahun 1992. Film Aladdin sendiri memperlihatkan petualangan Aladdin (Mena Massoud), seorang pemuda jalanan yang menawan. Princess Jasmine (Naomi Scott) yang pemberani, serta Genie (Will Smith) yang menjadi kunci bagi masa depan mereka.

Berlatar di Agrabah versi film live action dari Disney Aladdin ini akan membawa kembali kisah dan karakter ikonik favorit para penggemar dengan sentuhan modern di dalamnya.

 

Agrabah sendiri merupakan rumah dari Aladdin, seorang pemuda yang ingin mengubah hidupnya yang hanya seorang pencuri, karena aia percaya bahwa dirinya ditakdirkan untuk sesuatu yang lebih besar.

Di sudut kota lainnya, Princess Jasmine, sang putri Sultan merasa terkurung oleh ayahnya. Jasmine memiliki keinginan untuk merasakan hidup di luar istana serta keinginan membawa perubahan untuk Agrabah. Setelah keduanya dipertemukan, Aladdin jatuh cinta dengan Jasmine dan melakukan berbagai cara untuk mendapatkannya.

Kisah Aladdin sendiri merupakan kisah klasik dengan nilai universal yang menarik bagi para penggemar dari segala kalangan dan usia. Kisah ini terinspirasi dari dongeng asal Timur Tengah, Legenda Seribu Satu Malam.

 

Cerita Lama Rasa Baru

Sesuai yang dijanjikan film Aladdin live action ini memang tak jauh berbeda dengan film animasi klasik Aladdin yang tayang pada tahun 90-an. Meski begitu, ada beberapa yang berbeda.

Perbedaan itu terlihat pada pakaian yang digunakan Mena Massoud. Jika dalam animasi, Aladdin hanya memakai rompi ungu, namun di film ini Aladdin 2019 ini memakai kemeja putih dan rompi merah.

Tak hanya itu, pakaian pernikahan yang digunakan Aladdin dan Princess Jasmine pun terlihat sangat indah dan modern. Serta ada dance kekinian yang diperagakan oleh Mena Massoud.

 

Mena Massoud Tampil Menawan

Bermain di film Aladdin, Mena Massoud tampil sangat menawan, bukan hanya pandai dalam berakting saja. Namun Mena mampu memperdengarkan suara merdunya, serta kepiawannya dalam menari, yang membuatnya semakin cocok memerankan Aladdin. Meskipun, Mena sendiri baru pertama kali bermain sebagai pemeran utama, setelah beberapa tahun masuk di dunia entertain.

Di sisi lain, Naomi Scott juga sangat bagus menghidupkan karakter fenonemal, Princess Jasmine. Sikap tegas itu pun sangat terlihat. Meskipun awalnya, dirinya sempat dihujat netizen lantaran dianggap tak cocok memerankan Jasmine yang berasal dari Timur.

 

 

Will Smith Menyempurnakan Cerita

Tak hanya Mena Massoud dan Naomi Scott saja yang berhasil memerankan karakter di film Aladdin. Namun, kepiawaian Will Smith dalam bidang akting juga membuat film Aladdin tersebut menjadi semakin berwarna.

Meskipun berkisah drama, namun beberapa penggalan cerita Aladdin memiliki unsur komedi, yang akhirnya membuat penonton di dalam bioksop tertawa. Film yang digarap Guy Ritchie ini akan membuat para penggemar mengingat kisah Aladdin yang fenomenal.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading