Fimela.com, Jakarta Sejak kemunculannya di 2006, Cinta Laura sudah berhasil mencuri perhatian publik. Artis kelahiran 17 Agustus 1993 ini sudah banyak mengukir prestasi selama terjun di dunia hiburan Indonesia.
Cinta Laura juga menjadi panutan bagi anak-anak muda, meskipun sudah sukses akan ia tidak pernah menyepelekan pendidikan. Apalagi ia juga mencapi kesuksesan di usia muda, wajar jika Cinta punya banyak penggemar.
Advertisement
BACA JUGA
Dalam kesempatan kali ini, Fimela.com merangkumkan perjalanan karier Cinta Laura. Ia memang punya banyak kelebihan yang membuatnya sukses di duni hiburan.
Advertisement
Mulai Karier Sejak 13 Tahun
View this post on Instagram
Cinta Laura memulai karier di dunia hiburan Indonesia sejak berusia 13 tahun. Kariernya dimulai ketika ia mengikuti Top Model 2006, pada ajang tersebut ia menjadi pemenang. Setelah itu, ia mulai menjadi salah satu pemain di sinetron Cinderella.
Siapa yang menyangka jika melalui sinetron tersebut mengatarkan Cinta pada piala penghargaan SCTV Awards 2007. Saat itu, ia berhasil mengalahkan artis-artis terkenal seperti Nia Ramadhani, Shireen Sungkar, dan Marshanda.
Mencoba Dunia Musik
View this post on Instagram
Setelah sukses di dunia akting, Cinta pun kembali mencuri perhatian publik dengan memperlihatkan kemampuannya berakting. Ia unjuk gigi di dunia musik lewat lgu Umbrella yang dinyanyikan bareng Ahmad Dhani.
Setelah itu, ia kembali mengeluarkan Lagu berjudul You Say Aku. Tak sampai di situ, ia pun mengelurkan beberapa lagu seperti Cinta Atau Uang, Oh Baby, dan We Can Do It.
Advertisement
Go International
View this post on Instagram
Sukses di Indonesia, Cinta Laura pun bergerak ke ranah International. Pada 2011, ia berkolaborasi dengan Guy Sebastian menyanyikan lgu Who's That Girl. Lagu ini pun berhasil menduduki posisi pertama di tangga lagu Australia dan Selandia Baru.
Tidak hanya itu, Cinta juga mencoba dunia film Hollywood. Pada 2013, ia bermain dalam film The Philosophers. Dalam film itu, ia beradu akting dengan Bonnir Wright, Maia Mitchell, James D'Arcy, Sophie Lowe, dll.
Raih Banyak Prestasi
View this post on Instagram
Sepak terjang Cinta Laura patut diacungi jempol. Buktinya adalah ia kerap meraih beberapa penghargaan seperti SCTV Awards, Majalah Trax, Majalah Gadis, dan masih banyak lagi lainnya.
Ia juga mendapatkan penghargaan di bidang model dan akting. Cinta berhasil membawa pulang piala dari AXN Asia 2010 untuk kategori Icon Dance of AXN karena kepiawaiannya menari. Ia juga membawa pulang piala di Anugerah Musik Indonesia 2011 untuk kategori Karya Produksi Dance Terbaik dari lagunya yang berjudul Cinta Atau Uang.