Fimela.com, Jakarta Perawatan kecantikan itu memang sudah lumrah untuk kaum perempuan. Meski begitu, menurut aktor peran sekaligus penyanyi Dimas Beck, pria juga butuh hal tersebut.
"Kenapa tertarik perawatan kecantikan ini, ya karena sekarang di Indonesia, cowok juga lebih concern dengan look mereka," ujar Dimas Beck saat ditemui di launching Beauv Divine Beauty, di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Sabtu (4/3/2019).
Bahkan Dimas sudah beberapa tahun ini sering melakukan perawatan kecantikan, dan menjadikannya sebagai bisnis. Namun dirinya tidak datang ke klinik, ia hanya menggunakan dengan alat kecantikan saja.
Advertisement
"Aku jarang banget sih ke klinik, karena males ya, belum macet, dan lainnya. Makanya aku pakai alat ini, biar gampang bisa dipakai dimana dan kapan saja ya," jelas Dimas.
BACA JUGA
Dari menggunakan alat tersebut, Dimas mengungkapkan mendapatkan banyak manfaat. Satu diantaranya, ia lebih percaya diri untuk langsung syuting, usai bangun pagi.
"Aku bengap banget mukanya kalau pagi. Jadi kalau mau syuting sangat amat kepakai banget, alat ini lebih terlihat fresh ya. Nah aku punya bentuk kantong mata itu gelap jadi mau tidur lama dan cepet, dia akan gelap, jadi akhirnya nyobain ini bisa langsung syuting, soalnya biasanya nunggu dulu. Karena mata bengkak gitu," jelas Dimas.
Advertisement
Tuntutan Pekerjaan
Lebih lanjut, anggota group BBB itu juga menjelaskan bahwa dirinya melakukan perawatan lantaran tuntutan pekerjaannya di dunia entertain yang harus tampil bagus didepan kamera.
"Kita (sebagai selebriti) mau kelihatan bagus ya, jadi yaudah penting juga perawatan itu. Hal tersebut juga jadi risiko di dunia entertainment, harus rawat juga, kalau nggak umur nambah, kita tinggal di kota besar yang polusi nya tinggi, tingkat stres tinggi," tegasnya.