Fimela.com, Jakarta [Dipha Barus ](Sempat ragu, Dipha Barus akhirnya mantapkan diri di musik. "")dikenal sebagai salah satu dosjoki (DJ) tanah air. Namun, sebelum menjadi musisi sukses seperti saat ini, ia mengaku sempat ragu dalam menapaki jenjang kariernya.
Keraguaan menjadi musisi diakui Dipha Barus karena dirinya sempat kerja sebagai seorang karyawan kantoran. Ditambah lagi, uang yang diterimanya dari hasil awal ngamen takkan sebanyak pekerjaan awalnya.
"Ada dong pasti saya sebagai manusia, saya pasti pernah ragu untuk 'nih bener nggak sih sebenarnya' gitu saya dulu kerja kantoran juga, kerja di advertising juga, habis itu saya ninggalin pekerjaan saya," ujar Dipha Barus saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (31/3/2019).
"Habis itu beneran startnya dari main di buat crowd kecil (club) gitu segala macem terus saya mikir 'ini tuh duitnya nggak seberapa dari saya kantoran ini bener nggak ya'," tambahnya.
Advertisement
Paling Cocok
Di satu sisi menjadi musisi menurut pria kelahiran Jakarta, 4 Januari 1986 membuat hidupnya menjadi lebih nyaman. Sehingga lambat laun ia mencoba untuk lebih fokus dalam kariernya di dunia entertainment.
"Tapi saya nggak pernah ketika swicth kerjaan saya, sayang nggak pernah ngerasa capek gitu, saya nggak pernah ngerasa beban dan hidup saya selalu senang ngelakuin, ya saya ngerasa oh yaudah ini sudah paling cocok," tutur Dipha Barus.
Pesan Keluarga
Dipha Barus mengaku kedua orangtuanya selalu mendukung apapun yang dilakukannya. Sehingga, membebaskan pekerjaan apapun yang diinginkan Dipha.
"Keluarga saya ring satu, maksudnya kaya nyokap (ibu) saya untungnya nggak menuntut apapun. Alm bokap (ayah) saya selalu bilang, apa pun pekerjaan yang saya lakuin itu asal damai, suka cita saya ngelakuinnya, full jangan setengah-setengah, jadi saya dapat dukungan kaya gitu dari keluarga ring 1 dulu jadi nggak ada masalah," tuturnya.