Sukses

Entertainment

Demi Film Mantan Manten, Atiqah Hasiholan Belajar Budaya Jawa

Fimela.com, Jakarta Atiqah Hasiholan sempat vakum dari dunia perfilman sejak beberapa tahun lalu. Kini, istri dari Rio Dewanto itu pun akhirnya kembali bermain film di Mantan Manten.

Film rumah produksi Visinema Pictures ini mengusung tema adat Jawa, sehingga Atiqah pun melakukan riset hingga workshop demi mendalami perannya sebagai dukun manten (paes).

"Ya kalau dalam cerita (film) itu iya. Aku harus melakukan beberapa ritual. Tapikan itu di film. Jadi ya nggak harus melakukan beneran juga tapi ya paling nggak kita ada workshop tentang 'paes' (dukun manten)," ujar Atiqah saat ditemui di Epicentrum XXI, Kuningan, Senin (1/4/2019).

 

"Terus kita pelajarin budaya Jawa juga, jadi paling tidak sebisa mungkin mengenal budaya Jawa, filosofinya, dari tiap apa yang dilakukan terutama dalam hal memaes. Nggak sembarangan yang cuma, 'oh ini ada melengkung gini, ada gini, ada gini' nggak gitu itu semuanya syarat doa," tambahnya.

Film Mantan Manten akan tayang pada 4 April 2019 itu bercerita soal perjuangan seorang wanita bernama Yasnina (Atiqah Hasiholan) yang awalnya memiliki karier meroket. Namun karena suatu masalah, kariernya hancur dan perlahan juga cintanya.

 

Di tengah perjuangannya bangkit, Yasnina bertemu Marjanti (Tutie Kirana) seorang dukun manten. Pertemuan inilah yang menjadi awal baru untuk Yasnina.

Tak hanya Atiqah Hasiholan saja yang bermain di film tersebut. Pasalnya ada nama-nama aktris lainnya seperti, Arifin Putra, Oxcel, Tyo Pakusadewo, Marthino Lio, Dodit Mulyanto, Asri Welas, Melissa Karim dan Aimee Saras.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading