Sukses

Entertainment

Drama Welcome to Waikiki 2 Bakal Lebih Lucu dan Segar

Fimela.com, Jakarta Sukses dengan season pertama, drama Welcome to Waikiki dibuatkan season 2. Drama ini dibintangi Kim Seon Ho, Lee Yi Kyung, Shin Hyun Soo, Moon Ga Young, Ahn So Hee, dan Kim Ye Won. Drama Welcome to Waikiki dijadwalkan tayang mulai 25 Maret 2019.

Hanya Lee Yi Kyung yang merupakan pemain drama season pertama dan masih bergabung di season dua. Jika season pertama Welcome to Waikiki mengisahkan teman kuliah Joon Gi (Lee Yi Kyung), maka season kedua akan memperkenalkan teman-teman dari masa SMA-nya.

 

Menjelang penayangannya, drama Welcome to Waikiki 2 merilis poster utama. Welcome to Waikiki 2 bercerita tentang sekelompok pria dan wanita muda yang melakukan segala yang mereka bisa untuk menjaga rumah tamu mereka tetap berjalan.

Lee Joon Gi (Lee Yi Kyung) mendapatkan teman-teman sekolahnya Cha Woo Shik (Kim Sun Ho) dan Kook Ki Bong (Shin Hyun Soo) untuk mengelola rumah tamu bersamanya, dan mereka kemudian bergabung dengan cinta pertama mereka Han Soo Yeon (Moon Ga Young), pekerja paruh waktu profesional Kim Jung Eun (Ahn So Hee), dan Cha Yoo Ri (Kim Ye Won).

 

Dalam poster itu, keenam teman serumah itu terlihat kaget dengan sesuatu, menunjukkan bahwa hal-hal gila juga akan terjadi di musim drama ini. Lee Yi Kyung mengangkat pelat pintu raksasa dengan tulisan Waikiki di atasnya.

Tim produksi Welcome to Waikiki 2 mengatakan kombinasi pemain drama ini memmbuat drama ini layak dinanti. “Para aktor muda berbakat dengan kualitas unik ini memancarkan sinergi yang kuat bersama. Mereka akan membuat Anda tertawa dan berhubungan dengan mereka dengan cara yang berbeda dari musim pertama. Tolong nantikan sinergi lucu antara para aktor dan kehidupan kacau para penghuni baru Waikiki,” ujar perwakilan tim Welcome to Waikiki 2 dikutip dari Soompi.com.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading