Sukses

Entertainment

Romantisnya Aksi Lamar Reino Barack, Syahrini: Iya, Aku Mau

Fimela.com, Jakarta Syahrini sedikit demi sedikit mengunggah perjalanan kasihnya bersama dengan Reino Barack. Setelah foto-foto lamaran tersebar di dunia maya, kini giliran dirinya yang mengunggah video lamarannya dengan Reino.

Sebuah proses lamaran yang romantis ketika Reino Barack meminta Syahrini untuk menjadi pendamping hidupnya. "Maukah menikah dengan aku?" kata Reino dalam video singkat yang diunggah di laman Instagram princessyahrini tersebut.

Untung saja Syahrini masih bisa menguasai dirinya. Meski rasa haru biru hatinya bisa terkontrol dengan baik, bisa terlihat dari isak napas dirinya yang mencoba menahan tangis. Lalu Syahrini pun mengungkap jawabannya.

"Iya, aku mau kok," jawab Syahrini yang segera disambut dengan senyum hangat Reino Barack dalam video berjudul Our Engagement Syahrini & Reino tersebut.

Pengusaha muda ini langsung berdiri menggamit mesra pinggang Syahrini. Keduanya pun langsung terjebak dalam manisnya cinta yang tengah bersemi. Senyum dan rona bahagia keduanya demikian terpancar seusai prosesi lamaran.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Syahrini (@princessyahrini) on

Bikin Penasaran

Aksi Syahrini yang demikian 'pelit' mengunggah foto dan video lamaran serta pernikahannya membuat publik penasaran. Dan di kolom komentar pun netizen banyak yang meminta agar unggahan tersebut diperbanyak.

"Kok satu-satu sih ngeluarin foto dan videonya bikin penasaran deh. Sekalian gitu jebrettt," tulis akun bernama rachmayantidaniel.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading