Sukses

Entertainment

5 Alasan Angga Yunanda Main Film Horor Sunyi

Fimela.com, Jakarta Angga Yunanda menjadi salah satu selebriti yang ikut bermain di film horor Sunyi. Film rumah produksi MD Pictures ini dijadwalkan akan tayang pada 11 April 2019 mendatang di seluruh bioskop tanah air.

Film Sunyi sendiri diadaptasi dari film horor sensasi asal Korea berjudul 'Whispering Corridors'. Film yang dirilis pada tahun 1998 tersebut berhasil mencetak sukses si tangga box office, sekaligus menjadi pendobrak dan pemicu pembuatan film horor bertema sekolah di Korea Selatan.

Mulai hari ini, official Trailer Sunyi sudah bisa ditonton di saluran YouTube MD Pictures. Film ini tak hanya dibintangi Angga Yunanda dan Amanda Rawless saja, namun wajah Teuku Rizky, Naomi Paulinda dan Arya Vasco juga ikut memeriahkan film tersebut.

 

Angga Yunanda pun menjelaskan beberapa alasan mengapa dirinya mau bermain di film Sunyi. Berikut 5 alasan Angga Yunanda main film horor Sunyi.

1. Cerita

Salah satunya dikarenakan dirinya sangat menyukai sisi ceritanya. "Pertimbangan pas diajak aku liat sisi cerita, menurut aku menarik buat anak muda ga cuma horor aja yang diutamakan tapi banyak pembelajaran juga," ujar Angga Yunanda saat ditemui MD Place, Jakarta Selatan, Selasa (12/2/2019).

 

2. Sutradara

Film Sunyi disutradarai oleh Awi Suryadi. Angga mengaku tertarik bekerja sama dengan Awi di film ini. "Seneng bisa kerjasama pak Awi, Amanda dan hampir semua pemain crew. Pengalaman pertama dan seru banget si," ujar Angga Yunanda.

 

3. Amanda Rawles

Diakui pria 18 tahun itu, dirinya mengaku sempat deg-degan saat mengetahui lawan mainnya adalah Amanda Rawless. Pasalnya sejak lama ia memang sangat ingin bermain dengan Amanda.

"Awalnya baru ketemu lumayan sedikit deg-degan. Banyak ngbrol sama dia tentang film. Banyak proses reading nya, apa ya bisa deket satu sama lain. Emang udah lama mau main sama Amanda tapi sama orang lain juga mau," tutur Angga Yunanda.

 

4. Pemberani

"Aku sih lumayan pemberani karena aku tipikal suka nonton film horor, bahkan bisa sendirian gak ada yang nemenin. Karena kakak dan orangtua aku emang ga suka karena takut gitu" ujar Angga.

 

5. Memacu Adrenalin

Meski tak takut dengan hal mistis, namun pria 18 tahun itu memastikan bahwa dirinya percaya dengan adanya makhluk lain selain makhluk hidup yang ada di dunia ini.

"Karena aku merasa ada adrenalin yang memacu kita sendiri, aku pribadi percaya sama dunia lain gitu. Meskipun belum pernah mengalami langsung. Denger cerita, sodara ada," tutur Angga Yunanda.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading