Sukses

Entertainment

Kebahagiaan Surya Saputra dan 5 Artis yang Miliki Anak Kembar

Fimela.com, Jakarta Sekian lama menanti buah hati, akhirnya Surya Saputra dan Cynthia Lamusu mendapatkan keturunan. Mereka sebelumnya melakukan program bayi tabung demi momongan.

Tak hanya satu, namun pasangan ini dikaruniai anak kembar pada 20 November 2016. Sebuah anugerah yang berlipat karena anak kembar mereka berjenis kelamin sepasang.

Satu anak laki-laki kemudian diberi nama Atharva Bimasena Saputra dan anak perempuan diberikan nama Ataya Tatjana Aisyah Putri.

Memiliki anak kembar tentu saja memiliki tantangan tersendiri. Pasalnya, ketika mengurus seorang bayi saja sudah penuh perjuangan, apalagi dengan dua anak sekaligus.

Namun, kebahagiaan orangtua seperti Surya Saputra dan Cynthia Lamusu tentu saja mengalahkan segala lelah yang dilalui oleh orangtua. Lalu siapa saja selebritis yang memiliki anak kembar? Mari kita simak.

Tengku Firmansyah-Cindy Fatikasari

Selain Tengku Syaira Anataya yang memiliki kecantikan seperti ibunya, pasangan Tengku Firmansyah dan Cindy Fatika Sari juga memiliki anak kembar bernama Tengku Omar Atalla dan Tengku Keanu Zimraan.

Titi DJ

Dari pernikahannya dengan Bucek Depp, Titi DJ dikaruniai 3 anak yaitu Salmaa Chetizsa Muchtar, Salwaa Chetizsa Muchtar, danDaffa Jenaro Muchtar. Salmaa an Salwaa merupakan anak kembar.

Cornelia Agatha

Menikah dengan Sony Lalwani tanggal 18 Maret 2006, Cornelia Agatha dikaruniai anak kembar bernama Makayla Athaya Lalwani dan Tristan Athala Lalwani. Anak kembar ini lahir pada 7 Desember 2006. Sayang, pernikahan Cornelia dan Sony tak dapat dipertahankan dan berpisah pada 1 Agustus 2013.

Jonathan Frizzy

Artis yang akrab disapa Ijonk ini menikah dengan Dhena Devanka pada tahun 2012 silam. Dari pernikahan ini, mereka dikaruniai 3 anak yang dua di antaranya kembar yaitu Zoe Joanna Frizzy Simanjuntak dan Zack Jaden Frizzy Simanjuntak.

Irfan Hakim

Irfan menikah dengan Della Sabrina Indah Putri pada 2007. Darinya, Irfan mendapatkan dua anak kembar yaitu Rakana Hakim dan Raina Hakim. Sementara si sulung adalah Aisha Maydina Hakim dan bungsunya bernama Chafidz Djalu Hakim.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading