Sukses

Entertainment

Jawaban Gisella Anastasia tentang Hak Asuh Gempi

Fimela.com, Jakarta Gisella Anastasia belum lama ini menggugat cerai suami yang menikahinya sejak 2013 lalu, Gading Marten. Hak asuh anak satu-satunya, Gempi Nora Anastasia pun menjadi pertanyaan banyak orang.

Saat video call bersama rekan media, Jumat (23/11/2018), Gisel menjelaskan dirinya sepertinya hak asuh Gempi akan jatuh pada dirinya. Namun ibu satu anak itu menjanjikan akan memudahkan Gading jika ingin bertemu Gempi.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Gisella Anastasia (@gisel_la) on

"Hak asuh masih rata-rata pada umumnya anak di bawah umur akan sama saya. Tapi tidak ada perebutan sama sekali. Tidak membatasi kalo pengin ketemu," ujar wanita kelahiran Surabaya.

Sebelumnya, Gisel pernah menanyakan pada anaknya untuk memilih tinggal bersamanya atau dengan sang ayah. Kemudian, Gempi pun menjawab ingin hidup bersama Gading.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Gisella Anastasia (@gisel_la) on

"Bahkan aku sudah menduga akan lebih sering sama Masnya, karena waktu ditanyain 'Gempi nanti mau bobo di rumah papah atau mamah?' dia bilang 'mamah' tapi mukanya bohong gitu, aku tanya lagi 'jujur hayo kalau mau papah ngaku aja' terus dia ketawa 'hehehe papah aja' gitu. Dia kan kalau sama papahnya bisa main-main segala macem. Sementara kalau sama aku dia diajarin mulu. Sumpek kali kalau diajarin nulis terus. Jadi walaupun hak asuh ke saya, tetep kami rawat berdua," tutur Gisella Anastasia.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading