Fimela.com, Jakarta Konser digital tampaknya masih jadi sesuatu yang cukup asing di telinga. Namun hal itu akan dilakukan justru oleh musisi yang bisa dibilang legendaris, yakni Iwan Fals.
Sebuah e-concert bertajuk Nyanyian yang Tersimpan akan menampilkan Iwan Fals dengan sisi yang berbeda. Ada makna khusus di balik pemilihan tema tersebut.
Di konser Nyanyian yang Tersimpan Iwan Fals akan membawakan beberapa lagu yang belum sempat dirilis. E-concert ini akan menjadi yang terbesar untuk menutup tahun 2018.
Karena dikemas sebagai konser digital, penonton di seluruh Indonesia maupun luar negeri bisa menyaksikannya dari layar smartphone atau komputer. Konser ini akan disiarkan secara live streaming pada 16 Desember 2018 mendatang.
Langkah ini mennjadi salah satu upaya adaptasi musisi terhadap perkembangan di era digital. "Karena itu industri musik juga harus mengikuti perkembangan digital," ujar Helly Chatalina mewakili penyelenggara.
Sementara itu untuk info lebih detail mengenai E-Concert Iwan Fals, Nyanyian yang Tersimpan masih akan diumumkan dalam waktu dekat. Rencananya akan ada press conference untuk menjelaskan teknis dan keseruan yang akan disajikan nanti.