Fimela.com, Jakarta Keluarga kecil Donny Michael dan Aryani Fitriana tengah dilanda kebahagiaan. Pasalnya, keduanya tak perlu menunggu lama untuk menambah momongan. Aryani pun telah mengumumkan bahwa dirinya tengah hamil.
Lewat akun Instagram pribadinya, Aryani mengaku bahwa dirinya tengah hamil 16 minggu. Lewat sebuah foto ia pun memberi keterangan "Hello number 2" dan membagikan kebahagiaannya pada netizen.
View this post on Instagram
Tak lupa, Aryani Fitriana meminta doa agar kehamilannya selalu disertai kesehatan. Ia pun berdoa agar bisa menjadi orangtua yang baik untuk anak-anaknya kelak.
Advertisement
BACA JUGA
"Alhamdulillah ya Allah diberikan lagi rejeki yang tak terhingga dan dipercayakan lagi dengan titipanMu. Mudah-mudahan kami bisa menjadi orangtua yang Engkau mau ya Allah. Sehat-sehat ya sayang," tulis Aryani Fitriana yang tengah diliputi kebahagiaan.
Advertisement
Tak menunggu lama untuk dapatkan anak pertama
View this post on Instagram
Aryani Fitriana dan Donny Michael sendiri tak menunggu lama untuk mendapatkan anak pertama. Dilansir dari KapanLagi.com, keduanya diberkahi kehamilan anak pertama tak lebih dari 10 bulan pernikahan.
Kehamilan Aryani sendiri diketahui setelah ia memutuskan untuk berhijab. Pada kehamilan pertama itu pun Aryani mengaku bahwa sang suami, Donny Michael, benar-benar menjaganya dengan ketat.