Sukses

Entertainment

Rahasia iKON terungkap di Ask in A Box

Fimela.com, Jakarta Jika ada fanbase yang paling bersemangat tahun ini, mungkin jawabannya adalah iKONIC. Pasalnya dalam setahun terakhir iKON meraih sukses besar dengan tiga comebacknya.

Sebelumnya B.I dkk punya PR besar untuk melanjutkan sukses Love Scenario dan Killing Me. Namun nyatanya Goodbye Road tampil dengan baik di chart dan program musik.

Baru-baru ini iKON tampil dalam program Ask in A Box untuk membuka rahasia. Masing-masing member mendapat pertanyaan dari para penggemar, dan banyak hal yang terungkap.

Salah satunya adalah part favorit B.I di lagu Goodbye Road ciptaannya. "Ada banyak sebenarnya, tapi aku paling suka 'Aku tak ingin mencintaimu jika akhirnya harus berpisah'," kata sang leader iKON.

B.I produser yang galak

Di kalangan fans, B.I dikenal sebagai pencipta lagu, rapper sekaligus produser lagu-lagu iKON. Mereka menganggap B.I sebagai orang yang lucu, berkarisma dan baik hati.

Namun hal berbeda ditunjukkan para member iKON. Ketika diminta mengekspresikan B.I sebagai produser, Bobby dan DK kompak menunjukkan ekspresi kemarahan yang berapi-api. Sementara Jinhwan mengisyaratkan Hanbin adalah orang yang perfeksionis, yang ditunjukkan dengan gerakan 'ayo ulangi lagi, lagi, sekali lagi'.

Firasat baik

Di video tersebut terungkap juga bahwa Goodbye Road merupakan lagu yang telah diciptakan sejak sebelum debut. Para member mengungkap ada firasat baik terhadap lagu ini, termasuk dari boss YG.

"Aku tak ingat siapa yang mendengar lagu ini pertama kali. Tapi yang kuingat semua member menyukainya," ujarnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading